Vietnam ledek Shin Tae-yong yang gagal bawa Timnas Indonesia ke semifinal Piala AFF 2024.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Walaupun Garuda Tersingkir dari Piala AFF, Media Korea Selatan Sebut Shin Tae-yong Masih Jadi Magnet Suporter Timnas Indonesia

Selasa, 24 Desember 2024 - 22:53 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia dipastikan tersingkir dari Piala AFF 2024, seusai takluk 0-1 dari Filipina di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.

Pasukan muda Garuda arahan pelatih Shin Tae-yong tersebut tak bisa berbuat banyak pada Piala AFF, lantaran hanya menang dan imbang 1 kali, sementara mengemas dua kekalahan.

Indonesia pun hanya duduk di peringkat ke-3 klasemen Grup B Piala AFF 2024.

Meski demikian, media Korea Selatan besteleven.com menyoroti suporter Timnas Indinesia yang masih percaya terhadap pelatih Shin Tae-yong.

"Kecintaan Shin Tae-yong terhadap timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong tak kunjung surut. Penggemar sepak bola Indonesia menunjukkan kasih sayang dan kepercayaannya kepada Pelatih Shin dengan meminta foto dan tanda tangan kemanapun dia pergi," tulis media tersebut dilansir Selasa (24/12/2024).

Timnas Indonesia yang dipimpin oleh Pelatih Shin akan memainkan laga final babak Grup B melawan Filipina di Stadion Manahan Surakarta (Solo), Indonesia pada tanggal 21 pukul 20.00 (waktu setempat).

Indonesia menyerang di kandang sendiri dengan jumlah tembakan yang banyak, namun kalah 0-1 setelah dikeluarkan dari lapangan di penghujung babak pertama dan kebobolan tendangan penalti pertama. 

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:59
11:32
05:04
04:24
01:58
01:49
Viral