Bintang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan.
Sumber :
  • AFC

Media Vietnam Soroti Kelakuan Fans Malaysia yang Sindir Kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Kata Mereka...

Selasa, 24 Desember 2024 - 20:50 WIB

tvOnenews.com - Timnas Indonesia harus mengubur mimpi meraih gelar Piala AFF 2024 setelah gagal melaju ke babak semifinal karena takluk dari Filipina 1-0.

Bermain di hadapan fans Garuda yang memadati Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Timnas Indonesia harus kalah dari Filipina.

Secara mengejutkan, Filipina berhasil mengalahkan Timnas Indonesia 1-0 dan mencuri tiga poin.

Selebrasi Bjørn Martin Kristensen saat lawan Timnas Indonesia (sumber: ASEAN United FC)

Satu gol yang dicetak oleh Bjørn Martin Kristensen lewat titik putih pun sudah cukup untuk membuat Filipina untuk merebut satu tiket ke Simifnal Piala AFF 2024.

Meski diisi oleh mayoritas pemain muda, kekalahan dari FIlipina tentu mengejutkan para penggemar.

Namun, bukan hanya fans garuda saja yang mengomentari kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF tahun ini.

Suporter Malaysia pun ikut mengomentari kegagalan dari anak asuh Shin Tae-yong di Piala AFF 2024.

Ada banyak akun suporter Tim Nasional Malaysia di media sosial yang memberikan sindiran kepada Timnas Indonesia.

Marselino Ferdinan (sumber: AFC)

Namun, hal tersebut justru mendapatkan sorotan dari salah satu media Vietnam, SOHA.vn yang heran mengapa banyak Fans Tim Nasional Malaysia yang menyindir Timnas Indonesia.

"Sebuah situs Malaysia banyak melontarkan komentar yang mengejek tim Indonesia setelah pelatih Shin Tae-yong dan timnas Indonesia tersingkir lebih awal dari Piala AFF 2024," tulis SOHA.vn.

"Situs One Football Malaysia baru saja melontarkan komentar yang mengejek tim Indonesia. Mereka menulis: Secara resmi, Timnas Indonesia memperpanjang rekor tidak pernah meraih gelar di Piala AFF sejak turnamen itu digelar. Maju terus! Garuda!," sambungnya. 

"One Football juga membandingkan penampilan Indonesia di Piala AFF dengan Kamboja, dan Timor Leste yang sama-sama belum pernah meraih gelar Piala AFF," lanjutnya.

Hal tersebut mendapatkan sorotan dari SOHA.vn yang heran mengapa mereka mengejek Timnas Indonesia padahal Malaysia pun tidak bisa berbuat banyak di gelaran Piala AFF 2024 ini.

Diego Michiels vs Timnas Indonesia (sumber: Instagram @ diegomichiels24)

"Situs One Football Malaysia pun memberikan kesimpulan yang bernada sindiran untuk Timnas Indonesia: "Mereka pikir Piala AFF adalah turnamen yang mudah, tetapi mereka tetap tidak bisa menjuarai turnamen tersebut sekali pun!" tutup SOHA.vn.

Sebagai catatan, Malaysia pun gagal lolos ke semifinal setelah hanya mampu finis di peringkat ketiga klasemen Grup A.

(akg)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:59
11:32
05:04
04:24
01:58
01:49
Viral