Dirugikan Wasit Thoriq, Presiden Persebaya Langsung Telepon Erick Thohir: Sebelum Ada VAR akan Begini Terus.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com

Dirugikan Wasit Thoriq, Presiden Persebaya Langsung Telepon Erick Thohir: Sebelum Ada VAR akan Begini Terus

Sabtu, 8 Juli 2023 - 22:13 WIB

tvOnenews.com - Persebaya Surabaya menelan hasil imbang dalam pertandingan home perdananya di Liga 1 2023/2024 melawan Barito Putera, Sabtu (8/7/2023).

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya itu berlangsung seru sejak wasit Thoriq Alkatiri meniup peluit kick off. Persebaya sebagai tuan rumah tampil terbuka dan menyerang, sementara tim tamu Barito Putera memilih strategi parkir bus.

Meski menguasai jalannya pertandingan, jala Persebaya justru terbobol terlebih dahulu lewat tendangan melengkung jarak jauh Murilo Mendes (27’).

 

Skuad Aji Santoso pun melawan, gempuran demi gempuran akhirnya berbuah gol setelah Bruno Moreira (44’) melakukan tusukan mematikan dan melepas tembakan melengkung sama seperti yang dilakukan Murilo.

Hingga turun minum skor tetap 1-1. Di babak kedua tepatnya pada menit ke-52, pihak Persebaya merasa dirugikan oleh keputusan wasit Thoriq Alkatiri, ketika Song UI Yong dijatuhkan Bagas Kaffa di kotak penalti.

Song yang sudah berhasil melewati dua pemain Barito Putera tiba-tiba ditarik jersey-nya oleh Bagas hingga hilang keseimbangan. Namun wasit Thoriq tak menganggap itu sebuah pelanggaran.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral