Ketum PSSI, Erick Thohir saat membicarakan Timnas Indonesia.
Sumber :
  • X/ErickThohir

Bos Klub Elite Malaysia Puji Erick Thohir usai Bawa Timnas Indonesia Lebih Maju ketimbang Harimau Malaya, Iri?

Minggu, 3 November 2024 - 11:23 WIB

Timnas Indonesia tak hanya berhasil lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Bahkan, pasukan Shin Tae-yong juga mencatatkan posisi signifikan di ranking FIFA.

Keberhasilan menyamai beberapa raksasa Asia seperti Australia dan Arab Saudi di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 membuat Indonesia sempat menduduki peringkat 127 dunia.

Namun dalam ranking FIFA terbaru, Indonesia saat ini berada di peringkat 130 dunia. 

Selain lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia juga lolos ke Piala Asia 2027 berdasarkan prestasi.

Meski sibuk membantu memperkuat skuad Indonesia, Erick Thohir juga berupaya meningkatkan dan membangun infrastruktur sepak bola baru Tanah Air.

Termasuk pembangunan pemusatan latihan skuad Garuda baru di Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan dukungan program FIFA Forward dan pemerintah.

Erick Thohir juga mengambil langkah untuk berpartisipasi dalam Skema Pengembangan Bakat FIFA. 

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral