- Tangkapan Layar
Bukan Kaleng-kaleng, Shin Tae-yong Perlihatkan Skill Mantap Saat Ditantang Pebasket 'Sombong' Main Sepakbola
Berkat karier menterengnya selama 13 tahun itu, pada tahun 2003 Shin Tae-yong masuk kedalam jajaran Hall Of Fame K-League. Sepanjang 13 tahun kariernya di K-League, Shin Tae-yong sudah mencetak 99 gol.
Pada kesempatan tersebut juga Denny Sumargo menyempatkan diri untuk berbincang dengan Shin Tae-yong.
Denny Sumargo pun menanyakan beberapa hal seperti kebenaran sebuah rumor yang mengatakan kalau Shin Tae-yong merupakan sosok pelatih yang tegas kepada para pemainnya.
Mendapat pertanyaan itu, Shin Tae-yong pun membenarkan kabar tersebut, dimana ia mengatakan kalau dirinya ingin membangun sebuah aturan disiplin yang jelas demi kebaikan para pemainnya.
"Apa yang dikatakan itu benar sekali semuanya, harus keras di awal, kenapa saya harus lakukan seperti itu ya karena sebelumnya belum pernah ada regulasi yang jelas, jadi mau diadakan regulasi yang jelas biar ada pengaruh baik sampai pertandingan nanti," kata Shin Tae-yong kepada Denny Sumargo.
Bukan hanya itu, Denny Sumargo juga sempat mempertanyakan rumor yang mengatakan kalau Shin Tae-yong mau berhenti dari kursi kepelatihan Timnas Indonesia.