- Istimewa
Raksasa yang Itu, Telah Pergi...
Sungguh, kisah itu seperti baru saja terjadi. Bayang-bayang tentang seorang Raksasa yang santun, seolah masih terekam dengan baik. Dalam dunia tinju profesional, ada dua golongan prilaku sang petarung.
Bad guy and Good guy, Foreman masuk dalam katagori yang kedua. Big George yang lahir di kota Marshall, Texas, terbilang sangat santun. Nyaris tak ada kontroversi tentang dirinya.
Foreman sangat mudah tersenyum. Ia juga amat ramah dengan siapa saja. Jumat malam (21/3/25) Foreman meninggal dunia di usianya ke-76 tahun. Foreman menyusul ketiga lawan sekaligus sahabatnya: Joe Frazier, meninggal di usia 67, 7 November 2011, lalu Ken Norton, meninggal di usia 70, 18 September 2013. Sementara Muhammad Ali, wafat di usia 74 tahun, 3 Juni 2016.
Ketika keempatnya masih berlaga di atas ring, dunia kelas berat memiliki bobot tersendiri. Setelah keempatnya turun, kelas berat seperti tak lagi cemerlang hingga kemunculan Mike Tyson.
"Rest in peace, good giant, may you be reunited with loved ones someday,"
Penulis: Wartawan Tinju Senior, M. Nigara