- Muhammad Bagas/tvOne
Dukung Ganjar Pranowo Nyapres, FX Rudy Dijatuhi Sanksi oleh PDIP
Jakarta - Politikus senior PDI Perjuangan (PDIP) FX Hadi Rudyatmo alias Rudy dijatuhi sanksi berat oleh Dewan Kehormatan PDIP.
Sanksi tersebut diberikan karena Ketua DPC Kota Solo itu secara terbuka mendukung kader PDIP sekaligus Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai capres 2024.
Sambil memasang ekspresi sedih, Ketua DPP Bidang Kehormatan Komarudin Watubun membacakan putusan sanksi kepada Rudy.
"Setelah dilakukan klarifikasi tadi, saudara dinyatakan melanggar keputusan kongres yang telah diputuskan bahwa semua menyangkut calon presiden dan wakil presiden adalah kewenangan Ibu Megawati Soekarnoputri, seluruh kader tertib, tanpa kecuali," tegas Komarudin di kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Rabu (26/10/2022).
Ia menuturkan, sebagai kader senior, Rudy diberikan sanksi yang lebih berat. Sanksi tersebut juga sebagai peringatan terakhir dari partai.
"Karena itu, kita jatuhkan sanksi peringatan keras dan terakhir pada saudara FX Rudyatmo. Saya serahkan ini untuk dilaksanakan," kata dia.
Lebih lanjut, ia mengungkapkan alasan pemeriksaan Rudy berlangsung lama.
Menurut Komarudin, Rudy adalah kader senior di partai dan rekan perjuangannya.
"Tapi, dalam posisi ini saya harus tegas. Saya tidak pandang bulu karena Anda adalah teman perjuangan saya, bagian dari sejarah partai," ujar dia. (saa/nsi)