- BKKN
Roadshow ke Kalimantan Selatan, Ketua Dharma Pertiwi Hetty Andika Perkasa Ajak Masyarakat Ber-KB
Selain itu untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat akan manfaat penggunaan kontrasepsi dan mengupayakan generasi muda untuk mendapatkan informasi yang tepat tentang keluarga berencana dan kesehatan reproduksi.
Dalam peringatan Hari Kontrasepsi Dunia tahun 2022 yang berkolaborasi dengan Dharma Pertiwi TNI yang dipusatkan di Kalimantan Selatan itu juga digelar teleconference dengan enam daerah di seluruh Indonesia.
Keenam daerah itu terdiri dari Kota Jambi di Provinsi Jambi, Kabupaten Merauke di Papua, Kabupaten Lombok Barat di Nusa Tenggara Barat, Kabupaten Gowa Provinsi Sulawesi Selatan, Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat, dan Kota Ambon Provinsi Maluku.
Masing-masing daerah melakukan pembicaraan jarak jauh difasilitasi di Markas Kodim setempat.
Sementara itu Kepala BKKBN, Dr (HC) dr. Hasto Wardoyo, Sp. O.G (K) pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa tema peringatan Hari Kontrasepsi Dunia tahun 2022 adalah kesesuaian antara kontrasepsi dengan kebutuhan.
“Jadi ada istilahnya it’s a match. Kita itu harus cocok harus matching. Jadi kalau Ibu Ketua Umum Dharma Pertiwi (Hetty Andika Perkasa) memberi contoh anak-anak sudah tiga, KB-nya kemudian steril itu match. Cocok,” kata Hasto.