- tvOnenews.com/Abdul Gani Siregar
Empat Amanat Prabowo untuk Transmigrasi, Perekat NKRI hingga Mesin Pertumbuhan Ekonomi Baru
Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Menteri Transmigrasi, Viva Yoga Mauladi, membeberkan empat amanat strategis Presiden Prabowo Subianto yang menjadi fondasi kebijakan Kementerian Transmigrasi di era pemerintahan baru.
Amanat tersebut ditegaskan saat kunjungan kerja di Kecamatan Muara Telang, Palembang, Kamis (22/1).
Menurut Viva Yoga, pembentukan Kementerian Transmigrasi bukan sekadar restrukturisasi kelembagaan, melainkan instrumen negara untuk menjawab persoalan kebangsaan, kemiskinan, ketahanan pangan, hingga ketimpangan pembangunan antarwilayah.
“Amanat dari Bapak Presiden Prabowo dengan adanya Kementerian Transmigrasi yang baru ini ada empat,” ujar Viva Yoga.
Amanat pertama, kata Viva, adalah menjaga integrasi nasional dan memperkuat Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) melalui pergerakan penduduk antarwilayah. Ia menegaskan, transmigrasi menciptakan proses sosial yang memperkokoh rasa kebangsaan.
“Empat amanat yang pertama untuk menjaga integrasi nasional, menjaga negara kesatuan Republik Indonesia. Dengan berpindahnya penduduk dari satu daerah ke daerah yang lain, pasti akan terjadi proses akulturasi, proses asimilasi melalui pernikahan, sehingga berbeda suku, adat, istiadat menjadi satu dan itu akan memperkuat rasa kebangsaan Indonesia,” jelasnya.
Amanat kedua adalah pengentasan kemiskinan melalui reforma agraria. Viva Yoga menekankan bahwa transmigrasi dirancang sebagai jalan perubahan nasib, dengan negara hadir memberikan lahan produktif bagi warga.
“Yang kedua, untuk memberantas kemiskinan. Para transmigran tentu bercita-cita ingin merubah nasibnya. Makanya kehadiran negara dengan program reforma agraria, memberikan tanah lahan kepada warga trans satu hektare, dua hektare kepada masing-masing kepala keluarga adalah bagian dari tanggung jawab negara,” paparnya.
“Dan tanah itu bukan hanya untuk rumah, tapi juga menjadi tanah garapan. Tanah menjadi sumber ekonomi yang akan merubah nasib mereka,” lanjut dia.
Ia juga optimistis kawasan Muara Telang akan mengalami peningkatan kesejahteraan ekonomi.
“Dan di kawasan Telang ini saya juga yakin pasti akan ada perubahan pendapatan akan lebih baik daripada yang dulu dan masyarakat warga trans itu akan bisa menjadi lebih meningkat pendapatannya,” lanjutnya.
Amanat ketiga, transmigrasi menjadi pilar penting dalam mewujudkan swasembada pangan nasional. Viva menyebut kawasan Telang sebagai bukti konkret bahwa wilayah transmigrasi mampu menjadi lumbung pangan strategis.