Demo kawal putusan MK di DPR RI.
Sumber :
  • Istimewa

Demo Kawal Putusan MK di DPR RI, Polisi Kerahkan 2.000 Lebih Personel Tanpa Senjata Api

Kamis, 22 Agustus 2024 - 10:37 WIB

Massa Buruh dan Mahasiswa Demo

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Buruh Ferri Nuzarli mengatakan aksi demonstrasi ini tidak hanya akan melibatkan anggota Partai Buruh, tetapi juga akan didukung oleh ribuan buruh, tani dan nelayan dari berbagai daerah seperti Jawa Barat, DKI Jakarta dan Banten.

"Kami akan mengawal sidang paripurna DPR RI di Badan Legislasi (Baleg) yang mungkin akan mengubah putusan MK Nomor 60. Kami hadir bersama sekitar 5.000 massa, tetapi jumlahnya bisa lebih besar," ujar Ferri dalam konferensi pers yang digelar di Hotel Mega Proklamasi, Jakarta Pusat, Rabu (21/8/2024).

Selain dari kalangan buruh, Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) juga turut meramaikan aksi demonstrasi ini.

Mereka menggelar aksi di depan Gedung DPR RI sebagai bentuk dukungan terhadap putusan MK mengenai Pilkada.

Melalui akun Instagram resmi mereka, BEM UI mengumumkan bahwa aksi akan dimulai pukul 09.00 WIB dengan titik kumpul di Lapangan FISIP UI dan titik aksi di Gedung DPR RI.

"Kami mengajak seluruh mahasiswa dan masyarakat untuk bergabung dalam aksi massa mengawal putusan MK," demikian seruan BEM UI dalam ajakan yang disebarluaskan melalui media sosial.

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:20
11:03
03:07
02:21
02:51
02:02
Viral