Isi tas yang ketinggalan di area tunggu Stasiun Semarang Tawang.
Sumber :
  • Teguh Joko Sutrisno-tvOne

Tas Louis Vuitton Milik Penumpang Berisi Emas dan Uang Senilai Rp510 Juta Tertinggal di Stasiun Semarang Tawang

Senin, 8 April 2024 - 07:42 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketika menggunakan transportasi umum seperti kereta api, seringkali dijumpai barang milik penumpang tertinggal di gerbong kereta atau lingkungan stasiun.

Beragam penyebab mendasari hal tersebut seperti tergesa-gesa hingga terlalu banyak membawa barang bawaan.

Apalagi pada saat peak season libur panjang, begitu banyaknya orang bepergian pada masa tersebut sehingga stasiun menjadi padat. Alhasil banyak pelanggan yang berkurang fokusnya sehingga mengakibatkan barang bawaan tertinggal.

Peristiwa barang tertinggal terjadi di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng pada Minggu (7/4/24,) saat puncak arus mudik Lebaran 2024.

Petugas security Stasiun Semarang Tawang bernama Achmad Hidayatul Ikhsan menemukan sebuah tas berwarna coklat milik penumpang di area tunggu stasiun sebelah timur.

Saat itu stasiun dipadati oleh calon penumpang karena bertepatan dengan masa arus mudik Angkutan Lebaran tahun 2024/ 1445 H.

Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Franoto Wibowo menjelaskan, kronologi berawal saat salah satu penumpang KA Sembrani dengan relasi Semarang Tawang tujuan Gambir pada Minggu (7/4/24) siang, melaporkan kepada petugas pengamanan KA Sembrani bahwa tas miliknya tertinggal di area tunggu Stasiun Semarang Tawang.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral