Sandiaga Uno.
Sumber :
  • Tim tvOne/Rizki Amana

Tak Hanya Kaum Milenial, Sandiaga Uno Bidik Suara Emak-Emak Majelis Taklim

Minggu, 9 Juli 2023 - 01:54 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Bappilu PPP, Sandiaga Salahudin Uno menargetkan gaet suara kaum emak-emak majelis taklim pada perhelatan Pemilu 2024 ini. 

Hal itu disampaikan Sandiaga Uno usai mengikuti kegiatan Rapat Pimpinan dan Bapillu Nasional di Gedung DPP PPP, Jakarta Pusat pada Sabtu (8/7/2023).

"Emak-emak tentunya ibu-ibu yang selama ini yang dekat dengan majelis taklim," kata Sandiaga Uno Saat ditemui di lokasi, Jakarta, Sabtu (8/7/2023).

Tak hanya kelompok emak-emak majelis taklim, Sandiaga Uno turut mengaku akan berjuang merebut suara pemilih muda. 

Kendati perhelatan Pemilu 2024 hanya tersisa 200 hari, pihaknya tengah meramu gagasan-hasan dalam Meraup Suara dari dua kelompok tersebut. 

"Tentunya target kepada pemilih-pemilih muda. Ini adalah sebuah tantangan yang dengan waktu singkat kita harus menjangkau 204,8 juta pemilih di pemilu 2024. Tapi, tetap optimis dan yakin dengan kekuatan pengenalan PPP dimasyarakat," ungkapnya.

Jabat Bappilu PPP, Sandiaga Uno Diberi Tugas Evaluasi Kader PPP dalam Meraup Suara Pemilih

Plt Ketua Umum PPP, Mardioni resmi memberikan tugas penuh kepada Menparekraf, Sandiaga Salahudin Uno dalam merancang strategi pemenangan partai di Pemilu 2024.

Tugas tersebut diberikan Mardiono kepada Sandiaga Uno pada kegaiatan Rapat Pimpinan dan Anggota Bappilu Nasional di DPP PPP, Jakarta Pusat pada Sabtu (8/7/2023).

"Hari ini PPP membahas Bapilu Pemilu nasional perdana di bawah pembinaan Pak Sandiaga Salahuddin Uno sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu Nasional," kata Mardiono saat ditemui di lokasi, Jakarta, Sabtu (8/7/2023).

Mardiono mengatakan nantinya Sandiaga Uno akan bekerja mengawasi para kader PPP dalam rangka meraup suara masyarakat. 

Ia menekankan tugas Sandiaga Uno juga dalam rangka mengevaluasi kinerja pada setiap kader PPP seluruh Indonesia. 

"Nah selanjutnya tugas bapilu nasional itu adalah untuk menggerakkan mengontrol memastikan bahwa kerja politik teman teman, dari partai untuk merebut suara itu dipastikan berjalan dengan lancar," kata Mardiono.

"Dan manakala tokoh-tokoh yang kita letakan di setiap 1 atau 2 di setiap dapil tapi ada 8 tapi ada yg tidak bekerja maka ketua rasional dapil wajib mengevaluasi atas kinerjanya dan pencalonan di setiap Dapil," sambungnya.

Diketahui usai mengundurkan diri dari Partai Gerindra, Sandiaga Salahudin Uno dipinang partai berlambang Ka'bah itu. 

Bahkan usai bergabung dengan partai berlambang Kakbah itu, Sandiaga Uno lantas mendapat jabatan Ketua Bappilu PPP pada Pemilu 2024. (raa/ebs) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral