Ketua DPP Partai NasDem, Sugeng Suparwoto.
Sumber :
  • Tim tvOnenews/Julio Trisaputra

Tak Mau Kalah, NasDem Ungkap Ada Sinyal Pertemuan Surya Paloh dan Puan Maharani

Selasa, 13 Juni 2023 - 11:32 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua DPP Partai NasDem, Sugeng Suparwoto merespons pertemuan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Ketua DPP PDIP, Puan Maharani.

Sugeng menyebutkan ada juga sinyal pertemuan antara Puan Maharani dengan Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.

“Saya kira memang belum ya (pertemuan Puan dan Surya Paloh). Tetapi bahwa ke arah sana sinyalnya sudah ada, hayo coba tuh,” tutur dia, saat ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, dikutip Selasa (13/6/2023).

Meski begitu dia masih enggan mengungkapkan apakah sudah ada komunikasi antara PDIP dengan NasDem.

“Nah itu, kok jadi sangat teknis gitu loh, tapi bahwa sinyal itu ada,” ujarnya.

Anggota DPR RI ini pun menyebutkan sinyal pertemuan antara Puan dan Paloh harus didorong. Dia tidak ingin adanya politik zero same game.

“Bangsa ini besar, harus kita dialogkan bersama terus-menerus secara intens. Terlebih sistem sosial politik masih patarnalism. Kalau di atasnya retak, bawahnya itu pecah belah,” pungkas dia.

Sebelumnya, Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky dan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto hari bertemu di Ayam Berkah, Kawasan Blok M, Jakarta, Minggu (11/6/2023). 

Pertemuan dilakukan untuk menindaklanjuti rencana pertemuan Puan Maharani dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). 

"Ini menindaklanjuti tawaran kerja sama dan ajakan pertemuan mbak Puan-AHY oleh Hasto dan respon Sekjen Demokrat. Membahas rencana pertemuan dan kemungkinan kerja sama ke depan," jelas Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra, Minggu (11/6/2023). 

Menurut Herzaky, untuk jadwal pertemuan Puan dan AHY sedang menyesuaikan jadwal keduanya.

Herzaky mengatakan, partainya selalu terbuka untuk berkomunikasi dengan seluruh partai politik, tak terkecuali PDIP. 

"Untuk itu, kami menghormati dan menghargai pintu komunikasi yang telah disampaikan melalui pernyataan terbuka Sekjen PDIP, Mas Hasto," kata Herzaky kepada wartawan, Minggu (11/6/2023). (agr/ree)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:32
01:25
03:14
02:08
02:11
02:30
Viral