Situasi setelah penyerangan di Gereja St. Fransiskus di Nigeria.
Sumber :
  • via Reuters

Pendeta Gereja: Serangan Gereja Di Nigeria Berlangsung Ketika Misa Kudus Berlangsung

Senin, 6 Juni 2022 - 10:01 WIB

tvOnenews - Melanjutkan pemberitaan sebelumnya, telah terjadi serangan terhadap sebuah Gereja Katolik di wilayah barat daya Nigeria mengakibatkan 50 orang tewas.

Juru bicara gereja menyebut pelaku dengan senjatanya menembaki orang-orang yang berada di dalam dan di luar gereja seperti yang dilansir dari media internasional.

"Sangat menyedihkan ketika Misa Kudus berlangsung, ada orang tak dikenal menyerang Gereja Katolik St. Fransiskus hingga meninggalkan banyak orang tewas dan banyak lainnya terluka," kata juru bicara Gereja Katolik di Nigeria, Pendeta Augustine Ikwu.

Dilansir dari Reuters, seorang dokter di sebuah rumah sakit di Owo menyatakan bahwa setidaknya terdapat 50 mayat yang dibawa ke rumah sakit di kota tersebut. Sementara uskup dan imam dari paroki dikabarkan selamat dari serangan.

Sebelumnya, gereja tersebut diserang oleh orang bersenjata dan memakan korban termasuk wanita dan anak-anak. Insiden tersebut membuat masyarakat sekitar geger.

Informasi terbaru, pihak kepolisian masih menyelidiki motif dan identitas dan pelaku yang masih belum jelas.

Nigeria sendiri sedang berada dalam situasi memerangi pemberontakan di wilayah timur laut. Selain itu ada juga teror geng-geng bersenjata yang melakukan penculikan untuk mendapat uang tebusan. (Mzn)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral