Komunitas Untuk Teman Inisiasi Internet Gratis Dengan Mobil Keliling.
Sumber :
  • tvone

Komunitas Untuk Teman Inisiasi Internet Gratis Dengan Mobil Keliling

Sabtu, 21 Agustus 2021 - 18:56 WIB

Yogyakarta - Sudah satu tahun lebih sejak Pandemi Covid 19 melanda Indonesia Maret 2020 lalu, ada sebuah komunitas yang bernama Komunitas Untuk Teman yang bergerak dengan sebuah aksi unik. Komunitas ini berbagi akses internet gratis kepada anak-anak di desa yang terpencil. Komunitas ini menggunakan sebuah mobil yang dilengkapi modem internet. 

Penggagas sekaligus founder Komunitas Untuk Teman Febfi Setyawati menuturkan, ia dan teman-teman relawan berkeliling kampung untuk memastikan setiap anak bisa belajar meski di tengah suasana pandemi. Salah satunya adalah anak-anak yang ada di kampung Serangan Kota Yogyakarta. Selain memberikan layanan internet gratis, anak-anak ini juga memanfaatkan perpustakaan yang menyediakan buku penunjang pelajaran hingga buku bacaan anak-anak. 
 
Berkolaborasi bersama Aksara Bergerak mobil internet gratis beroperasi dari pukul 09.00 - 13.00 WIB, tepat ketika anak-anak akan memulai pembelajaran jarak jauh dan mengerjakan tugas.

Setelah gerakan mobil internet gratis, Febfi dan teman relawan menginisiasi membuat tower internet khusus di desa yang jauh dan terpencil seperti di Magelang, Jawa Tengah. (nuryanto/chm)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral