News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

SAV Motorsport Tutup MFOS 2025, Hendra Kamdani Fokus Bangun Fondasi Menuju 2026

Kejuaraan Nasional balap mobil bertajuk Indonesia Touring Car Race (ITCR) yang diselenggarakan oleh Eshark Motorsport resmi berakhir.
Selasa, 6 Januari 2026 - 15:20 WIB
Touring Car Race (ITCR)
Sumber :
  • ist

Jakarta, tvOnenews.com - Kejuaraan Nasional balap mobil bertajuk Indonesia Touring Car Race (ITCR) yang diselenggarakan oleh Eshark Motorsport resmi berakhir. Event yang tergabung dalam Mandalika Festival of Speed (MFOS) 2025 ini diselenggarakan di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat, menghadirkan persaingan ketat antar tim dan pembalap nasional.

Salah satu tim yang mencuri perhatian sepanjang musim adalah SAV Motorsport, dengan Hendra Kamdani sebagai ujung tombak di kelas ITCR 3600 Non-Seeded. Mengandalkan BMW E90, Hendra menjalani musim 2025 sebagai fase pembelajaran penting, baik untuk dirinya maupun tim.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Meski hasil yang diraih belum sepenuhnya maksimal, Hendra tetap mensyukuri pencapaian tim di musim debutnya di Mandalika.

“Alhamdulillah, sebagai balapan pembukaan kemarin cukup bagi saya dan tim, walau ada beberapa hasil kurang maksimal karena sejumlah kendala serta kesiapan mobil yang kurang kami antisipasi,” ujar Hendra.

Sepanjang seri 1 hingga seri 6, SAV Motorsport memang tidak memasang target tinggi untuk gelar juara umum. Fokus utama tim adalah memahami karakter Sirkuit Mandalika yang dikenal menantang, sekaligus mengumpulkan data dan pengalaman balap yang krusial.

“Dari seri 1 sampai seri 6 kami tidak memiliki target juara umum di kelas kejurnas. Masih tahap pengenalan karakter Sirkuit Mandalika. Insya Allah pada tahun 2026 saya dan tim akan mulai menargetkan gelar juara umum,” lanjutnya.

Pengalaman sepanjang musim 2025 menjadi modal berharga bagi SAV Motorsport untuk melakukan evaluasi menyeluruh. Beberapa sektor pada mobil dipastikan akan mengalami perubahan sebagai bagian dari pengembangan teknis menuju musim depan.

“Untuk tahun 2026 nanti ada beberapa bagian mobil yang akan diubah. Pengalaman di 2025 menjadi catatan penting bagi saya dan tim untuk pengembangan ke depan,” jelas Hendra.

Tak hanya fokus pada peningkatan performa, SAV Motorsport juga berencana memperluas kiprahnya di lintasan. Tim ini membuka peluang untuk menurunkan lebih banyak mobil di beberapa kelas, sekaligus memperkenalkan wajah-wajah baru pembalap pada musim 2026.

Menutup musim, Hendra Kamdani tak lupa menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung perjuangan tim sepanjang MFOS 2025.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Terima kasih untuk BRI yang sudah mendukung saya. Terima kasih untuk manajer, chief mechanic, dan seluruh tim SAV Motorsport yang selalu mendukung dari awal hingga akhir seri 2025. Terima kasih untuk semuanya,” tutupnya.

Sebagai informasi, pada musim 2025 SAV Motorsport diperkuat oleh tiga pembalap. Hendra Kamdani turun menggunakan BMW E90, sementara Muhammad Iqbal dan Erwan S sama-sama mengandalkan BMW E36 di kelas masing-masing. Dengan fondasi yang telah dibangun pada 2025, SAV Motorsport siap melangkah lebih agresif dan kompetitif pada musim 2026.

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT