tvOnenews.com - Ada kejadian menarik yang mungkin jadi pengalaman kurang mengenakan untuk bos tim Red Bull, Christian Horner, pada perayaan 75 tahun Formula 1 bertajuk F1 75 Live di London.
Acara F1 75 Live merupakan acara yang menghadirkan 10 tim dan 20 pembalap untuk berkumpul dan merayakan 75 tahun Formula 1.
Acara perayaan yang berjalan meriah in berlangsung di O2 Arena, London, Inggris pada Selasa (18/2/2025).
Perayaan F1 75 Live (sumber: F1)
Pada acara tersebut, terjadi sebuah momen yang kurang mengenakan untuk Kepala Tim Red Bull, Christian Horner, saat dirinya naik keatas panggung.
Pasalnya, saat Horner naik keatas panggung, seluruh penonton yang hadir di acara tersebut langsung menyorakinya.
Melansir dari laman Crash, Horner naik keatas panggung sendirian ditengah sorakan ejekan dari penonton yang memekakkan telinga.
Load more