"Dengan satu tahun yang masih tersisa di kontrak empat tahun yang telah ditandatangani antara HRC dan Marc Marquez, kedua belah pihak telah sepakat untuk mengakhiri kolaborasi mereka setelah menyelesaikan musim Kejuaraan Dunia MotoGP 2023," tulis tim balap Honda.
Tercatat bersama Honda, Marquez telah menjadi juara dunia pada 2013, 2014, 2016, 2017, 2018, dan 2019.
Saat ini Marc dan motor Honda RC213V dinilai kurang memberikan performa yang baik dalam beberapa tahun terakhir MotoGP.
Usai mengalami cedera lengan di Sirkuit Jerez Spanyol pada 2020, performa Marquez masih belum stabil karena harus berkutat menghadapi cedera. Sejak Oktober tahun lalu, Marquez belum pernah mencicipi podium, hingga akhirnya ia meraih podium pertamanya musim ini di MotoGP Jepang beberapa waktu lalu.
Setelah berpisah dengan Honda, Marc dispekulasikan bergabung dengan tim sang adik sekaligus tim satelit Ducati, Gresini Racing, pada musim depan. Namun, belum ada informasi resmi terkait hal ini yang diumumkan oleh kedua belah pihak. (ant/mir)
Load more