Sempat merebut game pertama, Dejan/Fadia dipaksa mengakui kemenangan ganda Thailand dengan 21-19, 17-21, 13-21.
Partai final kedua memainkan sektor tunggal putra yang mempertemukan wakil China, Wang Zheng Xing melawan Jia Heng Jason Teh dari Singapura.
Jason Teh berhasil memastikan gelar juara setelah bermain tiga game 18-21, 21-15,19-21.
Lanjut ke partai ketiga di nomor ganda putra, Indonesia diwakili pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin di partai puncak.
Sayang, Fikri/Daniel gagal mengeluarkan permainan terbaiknya di final hingga menyerah dua game langsung dari ganda Korea Selatan, Jin Yong/Seo Sung Jae dengan skor 21-18, 21-17.
Penampilan tidak terduga justru ditunjukkan pasangan ganda putri anyar Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti .
Lanny/Fadia bermain apik dan sukses merebut gelar juara untuk Indonesia saat menghadapi pasangan tuan rumah Laksika Kanlaha/Phataimas Muenwong.
Load more