LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Lomba lari trail Manglayang Trail Running (MTR) yang tahun ini kembali digelar menjadi istimewa karena menjadi rangkaian Lustrum XIII atau Dies ke-65 Universitas Padjadjaran (Unpad).
Sumber :
  • Istimewa

Manglayang Trail Running 2022 Meriahkan Rangkaian Dies Unpad

Setelah sukses diselenggarakan sejak tahun 2015, lomba lari trail Manglayang Trail Running yang tahun ini kembali digelar menjadi istimewa karena menjadi rangkaian Lustrum XIII ke-65 Unpad.

Kamis, 21 Juli 2022 - 20:45 WIB

Jatinangor, Jawa Barat - Setelah sukses diselenggarakan sejak tahun 2015, lomba lari trail Manglayang Trail Running (MTR) yang tahun ini kembali digelar menjadi istimewa karena menjadi rangkaian Lustrum XIII atau Dies ke-65 Universitas Padjadjaran (Unpad). 

Unpad MTR akan berlangsung 4 September 2022 mendatang, dengan target peserta 1.500 orang. Selain memperlombakan kategori 42 kilometer dan 21 kilometer, Unpad MTR tahun ini menyediakan kategori fun trail 10 km dan 5 km untuk mereka yang mulai berlari atau mencoba berlari di lintasan trail, dengan lintasan yang relatif ramah untuk pemula.

“Kegiatan Unpad MTR 2022 ini melibatkan masyarakat dan sivitas akademika Universitas Padjadjaran,” kata Rektor Unpad Prof. Dr. Rina Indiastuti, S.E., M.SIE, beberapa waktu lalu. 

Selain bermanfaat dalam meningkatkan kebugaran, serta memeriahkan peringatan Lustrum XIII Unpad, sebagai bagian dari sport tourism, Unpad MTR akan berdampak pada sektor pariwisata dan kegiatan ekonomi masyarakat sekitar Kampus Unpad di Jatinangor, Sumedang, tempat kegiatan tersebut akan berlangsung.

Baca Juga :

Menurut Rina, Unpad MTR juga menjadi simbol “Unpad Berlari” yang melambangkan tekad Unpad untuk terus bergerak lebih baik ke depan menjadi kampus bermanfaat dan mendunia. Saat ini Unpad termasuk ke dalam sembilan perguruan tinggi Indonesia yang tembus masuk pemeringkatan universitas terbaik dunia THE WUR, dan juga mengalami peningkatan dalam pemeringkatan QS Word University Rankings (WUR) serta QS Asia University Rankings (AUR). 

Hal ini merupakan sebuah kebanggaan sekaligus bukti semangat Unpad untuk bergerak di kancah dunia internasional dengan berbagai aktivitasnya. 

“Semoga Unpad MTR mendapat dukungan dari berbagai pihak, sehingga dapat terlaksana dan menjadi pendorong semangat kita semua untuk bergerak dan berlari menjadi insan yang bermanfaat bagi sesame,” ujar Rina.

Satu Pelari, Satu Pohon

Unpad MTR dikenal unik karena selain berlari di lintasan trail yang aman dan nyaman, setiap pelari juga mengikuti dari program “Satu Pelari, Satu Pohon”. Pohon-pohon tersebut akan ditanam di sekitar kawasan Gunung Manglayang maupun Kampus Universitas Padjajaran. 

“Para pelari trail tentu mereka yang bersahabat dengan alam. Mereka berkewajiban menjaga dan melestarikan lingkungan. Program satu pelari, satu pohon ini menjadi komitmen Unpad MTR untuk terus menghijaukan alam,” kata Ketua Panitia Unpad MTR 2022 Juston Pangaribuan. 

Unpad MTR yang dari tahun lalu ditangani race management IdeaRun, merupakan hajatan lari trail yang diselenggarakan oleh Yayasan Palawa Indonesia dan UKM Palawa Unpad, unit kegiatan pencinta alam mahasiswa Unpad.

Gunung Manglayang dengan ketinggian 1818 mdpl ini ibarat “halaman belakang” Kampus Universitas Padjadjaran. Gunung cantik bertipe bertipe stratavolkano terletak di antara Bandung dan Sumedang  ini merupakan bagian rangkaian gunung yang melingkung Bandung yakni Burangrang-Tangkuban Parahu dan Bukit Tunggul. Pendaki dan pelari trail bisa menggapai puncaknya dari pos Barubeureum atau Batukuda. 

Lintasannya yang lengkap, tanjakan turunan dengan tutupan hutan pinus dengan lokasi gampang terjangkau menjadi gunung favorit para pelari trail Bandung dan sekitarnya untuk berlatih. Gunung ini juga dikenal memiliki dua puncak yakni Puncak Bayangan dan Puncak Manglayang. Mereka yang mendaki dari Barubeureum akan tiba di Puncak Bayangan dulu sebelum ke Puncak Manglayang. Lintasan lebih terjal dan licin karena bebatuan.

“Kalau mau lomba trail di mana pun, berlatihlah di Gunung Manglayang. Lintasannya lengkap, treknya luar biasa dengan pemandangan yang indah pisan,” kata Arief Wismoyono, pelari trail asal Bandung dari Manglayang Academia.

Para pelari yang ingin bergabung dan ikut serta dalam event Unpad MTR bisa mendapatkan informasi lengkap di https://manglayangtrailrunning.com/ atau hubungi Dini (0819-0633-3279).(chm)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Respons Penundaan Kenaikan PPN 12 Persen, Ketum Kadin Anindya Bakrie: Kita Akan Bahas Ini di Rapimnas

Respons Penundaan Kenaikan PPN 12 Persen, Ketum Kadin Anindya Bakrie: Kita Akan Bahas Ini di Rapimnas

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), Anindya Bakrie buka suara soal penundaan kenaikan tarif pajak pertambahan nilai (PPN) sebesar 12 persen.
Shin Tae-yong Pastikan Hubungan dengan Pemain Baik-baik Saja, Hanya Saja Timnas Indonesia Perlu Benahi Ini

Shin Tae-yong Pastikan Hubungan dengan Pemain Baik-baik Saja, Hanya Saja Timnas Indonesia Perlu Benahi Ini

Kekalahan atas Jepang yang menjadi sorotan ternyata mampu dibenahi oleh Shin Tae-yong ketika memimpin Timnas Indonesia.
Cegah Kecurangan Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta 2024, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Kerahkan Partai Koalisi

Cegah Kecurangan Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta 2024, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Kerahkan Partai Koalisi

Kabar menyudutkan kubu pasangan Pilkada Jakarta 2024 yakni Ridwan Kamil - Suswono (RIDO) mencuat pada sejumlah paltform media sosial.
Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Selasa (5/11/2024) tak terasa sudah empat hari jemaah Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Madinah. Masih betah rasanya berlama-lama tinggal di kotanya -
Trending
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Selasa (5/11/2024) tak terasa sudah empat hari jemaah Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Madinah. Masih betah rasanya berlama-lama tinggal di kotanya -
Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari menunggu jamaah datang ke masjid diselingi dengan sholawatan setelah adzan hingga sebelum iqamah, memangnya boleh? Buya Yahya berikan penjelasannya
Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara kenaikan pangkat terhadap 26 Perwira Tinggi (Pati) Polri. Acara ini digelar di Gedung Rupatama Mabes Polri pada Jumat (29/11/2024).
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Selengkapnya
Viral