Komentar Emosional Megawati Hangestri Jelang Perkuat Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2026
- PBVSI
Jakarta, tvOnenews.com - Komentar penuh emosional disampaikan Megawati Hangestri jelang memperkuat Jakarta Pertamina Enduro (JPE) di ajang Proliga 2026.
Dia mengatakan Jakarta Pertamina Enduro memiliki nilai emosional tersendiri dalam perjalanan kariernya.
- Instagram/JPEvolley
Tim tersebut menjadi tempat awal Megawati menapaki kompetisi Proliga dan membangun namanya di level nasional.
Megawati mengawali kiprahnya di Proliga pada 2015 bersama klub yang kala itu masih bernama Jakarta Pertamina Energi Putri. Dari sanalah pemain yang kini menjadi kapten tim nasional voli putri Indonesia tersebut mulai dikenal luas.
“Jakarta Pertamina Enduro punya arti yang sangat khusus bagi saya. Di sinilah pertama kali saya bermain di Proliga pada 2015, saat namanya masih Jakarta Pertamina Energi,” ujar Megawati saat konferensi pers di Jakarta.
Pemain yang akrab dijuluki Megatron itu mengungkapkan tak membutuhkan waktu lama untuk menerima tawaran kembali memperkuat klub yang bermarkas di GOR Pertamina Simprug, Jakarta. Baginya, kembali ke JPE adalah langkah yang tepat.
“Ketika kesempatan itu datang, saya merasa ini keputusan yang benar,” kata Megawati.
Setelah sempat membawa Jakarta BIN meraih gelar juara Proliga 2024, Megawati kini kembali menatap ambisi besar bersama JPE.
Terlebih, Jakarta Pertamina Enduro berstatus sebagai juara bertahan dan bertekad mempertahankan gelar musim ini.
- Antara
Untuk memperkuat skuad, JPE juga mendatangkan opposite hitter asal Kuba, Wilma Salas, sebagai tambahan pemain asing.
Satu slot pemain asing lainnya tetap dipercayakan kepada Iana Shcherban yang sudah menjadi bagian tim sejak musim lalu.
Di posisi kapten, Jakarta Pertamina Enduro kembali memberikan kepercayaan kepada setter Tisya Amallya Putri, yang sebelumnya juga memegang peran tersebut.
Dengan kombinasi pemain lama dan amunisi baru, Jakarta Pertamina Enduro berharap mampu mempertahankan prestasi juara sekaligus menampilkan permainan yang lebih matang dan berkembang dibandingkan musim sebelumnya.
Load more