Pelatih Pertamina Enduro Ternyata Sudah Rencanakan Pecundangi Megawati Hangestri dan Gresik Petrokimia di Final Four Proliga 2025 Seri Solo
- PBVSI
Jakarta, tvOnenews.com - Bullent Karslioglu selaku pelatih Jakarta Pertamina Enduro mengaku sudah merencanakan kemenangan usai kalahkan Megawati Hangestri dan Gresik Petrokimia di final four Proliga 2025 seri Solo.
Pertandingan antara Pertamina Enduro Vs Gresik Petrokimia sudah selesai digelar di hari kedua final four Proliga 2025 seri Solo, di GOR Sritex pada Jumat (2/5/2025) sore WIB.
Pertamina Enduro berhasil meraih kemenangan dramatis usai mampu membalikkan kedudukan dari Petrokimia lewat fullset dengan skor 3-2 (22-25, 20-25, 25-15, 25-22, 15-9).
Hasil ini membuat Junaida Santi dan kawan-kawan membawa Pertamina Enduro menjadi tim voli putri pertama yang lolos ke babak grand final Proliga 2025, yang berlangsung di Yogyakarta pada 10 dan 11 Mei nanti.
Pada laga penentuan antara kedua tim itu berlangsung ketat. Pada dua set awal, Petrokimia yang menurunkan Megawati Hangesti Pertiwi unggul dua set.
Namun, Pertamina mampu meraih dua set berikutnya dan unggul di set penutup atau set kelima. Sehingga skor berakhir 3-2 untuk Pertamina.
Bullent Karslioglu selaku pelatih Pertamina Enduro mengatakan bahwa kemenangan tersebut memang sudah direncanakan.
"Kami sudah mempelajari dan melakukan strategi untuk kemenangan hari ini," ujar sang pelatih usai laga.
Bullent juga mengakui, awal pertandingan strategi berjalan kurang baik, dan banyak kesalahan-kesalahan sendiri,
"Namun di set-set selanjutnya kami bisa mengambil kemenangan," tambahnya.
Bullent juga mengucapkan terima kasih kepada manajemen, dan utamanya kepada seluruh pemain yang berjuang hari ini.
"Pastinya kami akan tetap ada evaluasi, dan punya sasaran antara. Yang penting kami bisa masuk final dulu," katanya.
Sementara itu, salah satu pemain Pertamina, Iana Shcherban mengakui diawal pertandingan memang banyak kesalahan,
"Tapi kami akhirnya bisa mengurangi kesalahan sendiri, dan sukses menang. Meski pertandingan cukup berat dan melelahkan," kata Shcherban.
(nad)
Load more