Top 3 Sport: Netizen Korea Sindir Perlakuan KOVO ke Megawati Hangestri, Reaksi Ko Hee-jin Takluk dari Pink Spiders, Fans Geram ke Pemain Asing ini
- Kolase tvOnenews / KOVO
Wajar saja Megawati Hangestri mendapat gelar MVP, dia konsisten sebagai pendulang poin terbanyak Red Sparks.
Megawati Hangestri menuliskan sejarah baru bagi Red Sparks dalam meraih 13 kemenangan beruntun, melampaui rekor tim sebelumnya yang hanya 8 kemenangan beruntun.
Berikut komentar netizen Korea atas gelar MVP yang didapatkan oleh Megawati Hangestri
"Selamat Mega menjadi MVP putaran 4, kamu sudah bekerja keras, kalian semua bekerja keras meraih kemenangan beruntun, namun jika bukan karena Mega, kami tidak akan mampu berbuat banyak, terima kasih atas usahamu yang selalu tampil baik," ucap fans Korea.
"Memang benar bahwa KOVO menyukai Mega, ada kalanya, mereka tidak memberikannya kepada pemain berdasarkan performa tim, namun bagaimanapun juga, mereka berdua pantas mendapatkannya," ujarnya.
Baca selengkapnya: Tak Tahan Lagi, Netizen Korea Blak-blakan Sebut Megawati Hangestri Anak Emas KOVO, hingga Umbar Kelemahan Red Sparks...
Kata-kata Ko Hee-jin usai Megawati Hangestri Cs Takluk dari Pink Spiders
Pelatih kepala Jung Kwan Jang Red Sparks, Ko Hee-jin memberikan tanggapan atas kekalahan anak asuhnya dari Pink Spiders yang diperkuat oleh Kim Yeon-koung.
Duel epik tersaji di putaran lima Liga Voli Korea musim 2024/2025, laga antara Red Sparks vs Pink Spiders berjalan alot dengan tensi tinggi.
Namun sayangnya, Red Sparks yang diperkuat oleh Megawati Hangestri itu dipaksa kembali menelan kekalahan dari Kim Yeon-koung Vs dengan skor 1-3 (21-25, 25-22, 10-25 dan 23-25) di Samsan World Gymnasium.
Jung Kwan Jang Red Sparks juga kalah dalam pertarungan pemblokiran dengan selisih besar 4-13, dan paling krusial adalah melakukan banyak kesalahan, 29-18.
Sementara itu, pelatih Ko Hee-jin menanggapi kekalahan anak asuhnya di Red Sparks atas Pink Spiders.
Hari ini, pemain Heungkuk Life Insurance Pink Spiders memiliki pertahanan, semangat juang, dan konsentrasi yang hebat. Saya harus mengucapkan selamat kepada Heungkuk Life Insurance atas kemenangan mereka hari ini," ucapnya dilansir dari Naver
"Kami membuat terlalu banyak kesalahan yang tidak perlu kami lakukan. Para pemain juga kecewa," sambungnya.
Baca selengkapnya: Reaksi Jujur Ko Hee-jin usai Dua Kekalahan Beruntun Red Sparks dari Pink Spiders: Faktor Banyak Kesalahan dan Megawati Hangestri ..
Load more