Jakarta - Kejuaraan dunia esport IESF World Esports Championship 2022, yang akan berlangsung di Bali pada 2-11 Desember 2022, akan masuk dalam pencatatan rekor dunia Guiness World Records.
Hal itu diungkapkan oleh asisten manajemen eksekutif federasi esport internasional IESF Ilija Kurteski, yang mengatakan bahwa kejuaraan esport tersebut akan memiliki jumlah peserta terbanyak di dunia.
"Kami memiliki komisi rekor Guiness yang hadir di kejuaraan esport dunia untuk menjadi kejuaraan esport dunia pertama dengan pemain dan peserta terbanyak dari negara-negara di dunia," kata Ilija dalam konferensi pers virtual yang diikuti dari Jakarta, Senin.
"Mereka akan berada di Bali dan mereka akan memantau kami, jadi kami harus membuatnya paling mengesankan."
Ilija mengatakan federasi telah melakukan kompetisi regional sepanjang tahun untuk kualifikasi kejuaraan dunia untuk semua benua, yakni Eropa, Afrika dan Amerika, serta Asia dan Oceania.
"Dan, kami telah memilih tim dan pemain terbaik dari semua wilayah untuk datang dan bersaing secara massal," ujar Ilija.
Dia juga mengungkapkan bahwa IESF bersama panitia lokal Indonesia telah menghubungi negara partisipan untuk menghadiri acara tersebut.
"Kami akan memiliki lebih dari 106 negara hadir di Bali," kata Ilija, menambahkan bahwa satu negara dapat mengirimkan hingga 11 perwakilan sebagai delegasi untuk negara mereka.
Load more