tvOnenews - Surah Al Alaq ayat 1-3 adalah wahyu pertama yang diterima oleh Rasulullah saat usia Beliau mencapai 40 tahun.
Ketiga ayat tersebut dibacakan oleh Malaikat Jibril di Gua Hira (sekitar 5 kilometer dari Mekkah).
Sementara, dilansir dari laman resmi milik Kementerian Agama (Kemenag), tafsir dari Surah Al Alaq ayat 1-2 adalah perintah Allah kepada umatNya agar (mempelajari, meneliti, dan sebagainya.) apa saja yang telah Ia ciptakan. Berikut tafsir lengkap Surah Al Alaq ayat 1-2.
Tafsir Ringkas Kemenag
Wahai Nabi, bacalah apa yang Allah wahyukan kepadamu dengan terlebih dahulu menyebut nama Tuhanmu yang menciptakan segala sesuatu dengan keesaan-Nya.
Dia telah menciptakan manusia yang sempurna bentuk dan pengetahuannya dari segumpal darah, sebagai kelanjutan dari fase nutfah. Setelah itu berturut-turut akan terbentuk sekepal daging, tulang, pelapisan tulang dengan daging, dan peniupan roh.
Load more