tvOnenews.com - Kabar duka aktor senior sekaligus pemeran Tama Riyadi di Film The Raid yang mualaf, Ray Sahetapy baru saja meninggal dunia menjadi atensi publik.
Ray Sahetapy menghembuskan nafas terakhirnya pada Selasa (1/4/2025). Kabar aktor senior dunia perfilman Tanah Air itu meninggal dunia setelah diungkap oleh anaknya, Surya Sahetapy.
Surya Sahetapy mengungkapkan kabar Ray Sahetapy meninggal dunia melalui akun Instagram pribadinya, bahwa sang ayah wafat setelah menginjak usia 68 tahun.
"Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun. Telah berpulang Ayah, Kakek, kami Farence Raymond Sahetapy (Ray Sahetapy) bin Pieter Sahatapy pada pukul 21.04, kami mohon doanya, mohon dimaafkan segala kesalahan," ujar Surya Sahetapy dalam keterangan tertulisnya lewat Story Instagram @suryasahetapy dikutip, Rabu (2/4/2025).
Senada dengan Surya Sahetapy, menantu Ray, Merdianti Octavianti Sahetapy juga mengungkapkan kabar duka wafatnya Ray Sahetapy melalui Instagram pribadinya.
Kabar duka aktor kawakan dunia film dan teater Indonesia meninggal dunia itu mengingatkan perjalanan hidupnya mengalami lika-liku dan ujian berat, salah satunya berurusan dengan agama.
Load more