Sementara itu, pengguna Whoosh bernama Iqbal yang hendak mudik dari Jakarta ke Bandung menilai fasilitas-fasilitas yang dimiliki oleh Stasiun Whoosh, terutama fasilitas kesehatannya, bagus.
Sebagai informasi, PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) menyiagakan personel customer service mobile (CSM) untuk membantu pengguna baru kereta cepat Jakarta-Bandung pada momen liburan Lebaran 2025.
KCIC menyiapkan petugas, baik dari sisi pengamanan maupun pelayanan. Untuk pengamanan, disiapkan per harinya sampai dengan 530 personel, sedangkan dari sisi pelayanan sebanyak 680 personel.
Pelayanan ini, lanjut dia, termasuk CSM yang ada di stasiun, tempat mereka akan mobile di titik-titik strategis untuk membantu penumpang, baik itu dari sisi mengingatkan penumpang terkait dengan jam keberangkatan kereta, memberikan informasi, maupun bantuan-bantuan lainnya yang mereka butuhkan.(ant/
Load more