Berikut beberapa rekomendasi berbasis nilai-nilai Qur’ani untuk memperbaiki ekonomi di Indonesia:
Pertama, memperkuat ekonomi berbasis kejujuran dan etika Islam dengan menerapkan prinsip kejujuran dalam bisnis dan perdagangan sebagai kunci pertumbuhan ekonomi yang sehat.
Ini bisa dilakukan melalui penguatan regulasi anti-korupsi, suap, dan penipuan dalam sektor ekonomi, serta mendorong pelaku usaha untuk menerapkan etika bisnis Islami, seperti transparansi dalam transaksi dan keadilan dalam harga.
Kedua, meningkatkan peran zakat, infak, dan sedekah untuk kesejahteraan sosial sebagai instrumen utama dalam distribusi kekayaan yang adil, yang dapat mengurangi kesenjangan ekonomi dengan melakukan optimalisasi pengelolaan zakat dengan sistem digital dan modern untuk menjangkau lebih banyak mustahik.
Ketiga, meningkatkan kesadaran masyarakat untuk membayar zakat dan infak guna memberdayakan ekonomi rakyat, serta adanya kolaborasi antara lembaga zakat dan UMKM untuk memberikan akses modal usaha kepada masyarakat kecil.
Keempat, mengembangkan ekonomi halal dan keuangan syariah melalui peningkatan pertumbuhan industri halal di sektor makanan, farmasi, pariwisata, dan fesyen,
Kelima, memperluas jangkauan perbankan syariah agar lebih mudah diakses oleh masyarakat luas, serta menyediakan program pembiayaan syariah untuk UMKM agar mereka tidak terjebak dalam pinjaman berbasis riba.
Load more