News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Persiapan Peringati Nuzulul Quran, Kemenag Kumpulkan 350 Ribu Khataman Al-Quran

Sekretaris Jenderal Kementerian Agama (Kemenag) Kamaruddin Amin menyampaikan, Kemenag mengumpulkan 350 ribu khataman Al-Quran untuk memperingati Nuzulul Quran.
Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:54 WIB
Ilustrasi membaca Al-Quran
Sumber :
  • iStockPhoto

Jakarta, tvOnenews.com - Sekretaris Jenderal Kementerian Agama (Kemenag) Kamaruddin Amin menyampaikan, Kemenag mengumpulkan 350 ribu khataman Al-Quran dalam persiapan memperingati Nuzulul Quran.

Kamaruddin mengatakan, khataman Al-Quran dikumpulkan oleh Kemenag karena peringatan Nuzulul Quran jatuh pada 16 Maret 2025/16 Ramadhan 1446 H.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Bulan Ramadhan merupakan bulan suci bagi umat Islam. Pada bulan ini umat Islam diwajibkan berpuasa dan di bulan ini pula diturunkan Al Quran yang menjadi pedoman hidup bagi umat Islam," kata Kamaruddin Amin dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (15/3/2025).

Kemenag mengumpulkan ratusan ribu khataman Al-Quran karena telah membentuk program bertajuk "Indonesia Khataman Al Quran". Pelaksanaannya berlangsung secara serentak demi memperkokoh nilai keIslaman dan kebangsaan.

Tak hanya itu, Kemenag juga ingin mengajak umat Muslim di Indonesia agar semakin mendekatkan diri terhadap Al-Quran, bisa melalui penanaman kecintaan, pemahaman, dan meneladani Kitab Suci Al-Quran.

Ia melanjutkan, program Indonesia khataman Al-Quran melibatkan peserta dari beberapa golongan dan instansi.

Beberapa golongan dan instansi ini meliputi Badan Kesejahteraan Masjid, Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran, KUA, Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri.

Kemudian, ada juga yang terlibat mewakili dari pesantren, madrasah, majelis taklim, komunitas pengajian, hingga masyarakat umum yang berjumlah sebanyak 350 ribu peserta dari seluruh wilayah Indonesia.

Khataman Al Quran ini berlangsung secara bersama-sama. Sistemnya dalam pengelompokan atau berbasis majelis. Setiap kelompok berjumlah 3-10 orang yang dipimpin oleh satu orang koordinator.

Kamaruddin menuturkan, setiap kelompok wajib mendaftarkan diri dengan cara mengunjungi halaman pendaftaran indonesiakhataman.istiqlal.or.id.

Indonesia Khataman Al Quran akan digelar pada Minggu, 16 Maret 2025 pada pukul 00.01 WIB sampai dengan 19.00 WIB.

Setelah itu, kegiatan berlanjut ke bagian tadarus bersama juz 30 yang dipimpin oleh Imam Masjid Istiqlal pada pukul 20.00 WIB yang diikuti masyarakat secara offline dan online.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Program ini diharapkan menjadi momentum bersejarah dalam memasyarakatkan khataman Al Quran secara luas dan berkelanjutan di Indonesia," tukasnya.

(ant/hap)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT