LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Naskah asli Gurindam 12 masih tersimpan di Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI, Jakarta.
Sumber :
  • ANTARA

Melihat Lagi Naskah Asli Gurindam 12 Karya Besar Raja Ali Haji yang Masih Tersimpan di Perpusnas RI

Naskah asli Gurindam 12 sampai saat ini masih tersimpan di Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI, Jakarta

Minggu, 8 Desember 2024 - 05:05 WIB

Tanjungpinang, tvOnenews.com-Naskah asli Gurindam 12 sampai saat ini masih tersimpan di Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI, Jakarta. Ditulis dengan aksara Arab dan berbahasa Melayu.​​​​, Gurindam 12 adalah mahakarya Raja Ali Haji (1809-1872) yang kini menjadi koleksi Perpusnas dengan nomor W 233. Demikian benang merah pernyataan  Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Meitya Yulianti.

"Tim kami telah melihat langsung naskah Gurindam 12 yang asli. Ternyata masih ada tersimpan di Perpusnas,” kata Meitya di Tanjungpinang, Sabtu.

Senada, Kepala Bidang Kearsipan DPK Tanjungpinang Maswito menyebutkan bahwa timnya berkesempatan untuk melihat langsung naskah Gurindam 12 yang asli. Naskah ini masih menggunakan media kertas Eropa berukuran 20,5 x 31 centimeter dengan 22 baris.

Menurut Maswito pihak Perpusnas RI awalnya sempat menolak permintaan untuk melihat langsung naskah tersebut, karena beberapa alasan tertentu.

Baca Juga :

"Namun setelah kami jelaskan bahwa Gurindam 12 adalah karya nenek moyang kami dari Tanjungpinang, Kepri, mereka akhirnya setuju," ujar Maswito.

 

Meski dapat izin, kata dia, pihak Perpusnas hanya memperbolehkan melihat naskah tersebut tanpa menyentuhnya, mengingat kondisi kertas yang sudah sangat rapuh.

"Kami memahami hal itu dan untuk mengabadikan momen, kami memutuskan merekam naskah Gurindam 12 yang asli," ucap Maswito.

Gurindam 12 merupakan salah satu karya agung sastra Indonesia. Karya ini termasuk ke dalam jenis gurindam, yaitu salah satu jenis puisi Melayu klasik.

Karya ini terdiri atas dua belas pasal dan dikategorikan sebagai Syi'r Al-lrsyadi atau puisi didaktik karena berisikan nasehat atau petunjuk hidup, antara lain tentang ibadah, kewajiban raja, kewajiban anak terhadap orang tua, tugas orang tua kepada anak, budi pekerti dan hidup bermasyarakat.

Gurindam 12 merupakan hasil karya dari Raja Ali Haji yang seorang sastrawan, pahlawan nasional dan bangsawan dari Kesultanan Lingga yang kini menjadi wilayah dari Provinsi Kepri.

Raja Ali Haji menyelesaikan penulisan Gurindam 12 di Pulau Penyengat, Tanjungpinang pada tanggal 23 Rajab 1264 Hijriah atau bertepatan dengan 1847 Masehi, di mana saat itu ia masih berusia 38 tahun.(ant/bwo)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Netizen Indonesia Heran Vietnam Cuma Menang 1-0 Lawan Skuad Garuda Muda: Soroti Selebrasi Berlebihan The Golden Star Warriors

Netizen Indonesia Heran Vietnam Cuma Menang 1-0 Lawan Skuad Garuda Muda: Soroti Selebrasi Berlebihan The Golden Star Warriors

Bermain di Stadion Viet Tri, Minggu (15/12/2024), pasukan Kim Sak-sing mengamankan poin penuh dengan menang 1-0 atas Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia.
Viral, Wanita Penjaga Toko Kue di Jakarta Timur Dianiaya Anak Majikan Gunakan Bangku Hingga...

Viral, Wanita Penjaga Toko Kue di Jakarta Timur Dianiaya Anak Majikan Gunakan Bangku Hingga...

Viral di media sosial seorang wanita yang merupakan pegawai toko kue menjadi korban penganiayaan oleh anak majikannya.
Reaksi Tak Terduga Shin Tae-yong Sebut Kekalahan Timnas Indonesia dari Vietnam di Piala AFF 2024 Gegara Faktor Ini

Reaksi Tak Terduga Shin Tae-yong Sebut Kekalahan Timnas Indonesia dari Vietnam di Piala AFF 2024 Gegara Faktor Ini

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong angkat bicara terkait kekalahan perdana skuadnya dari Vietnam di Piala AFF 2024 di Viet Tri Stadium, Phu Tho, Minggu
Vietnam Beri Kekalahan Perdana Timnas Indonesia di Piala AFF, Suporter Garuda Tetap Bangga Bisa Buat Tuan Rumah...

Vietnam Beri Kekalahan Perdana Timnas Indonesia di Piala AFF, Suporter Garuda Tetap Bangga Bisa Buat Tuan Rumah...

Sejumlah suporter Garuda merespons kekalahan perdana Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2024, saat melawat ke Vietnam. Kiper Cahya Supriadi jadi sorotan laga..
Dianggap Kalah Jam Terbang dari Megawati Hangestri, Ternyata Segini Gaji yang Dikantongi Yolla Yuliana Selama di Jepang

Dianggap Kalah Jam Terbang dari Megawati Hangestri, Ternyata Segini Gaji yang Dikantongi Yolla Yuliana Selama di Jepang

Selain Megawati Hangestri di Korea Selatan, pada tahun 2024 ini beberapa pevoli asal Indonesia melanjutkan perjalan karier mereka di sejumlah klub luar negeri.
MK Diminta Saring Perkara Buntut Banyak Perselisihan Pilkada Serentak 2024

MK Diminta Saring Perkara Buntut Banyak Perselisihan Pilkada Serentak 2024

Advokat Konstitusi, Viktor Santoso Tandiasa berharap penyelesaian PHP Kada tahun 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK) berlangsung secara aman, tertib dan lancar.
Trending
Vietnam Beri Kekalahan Perdana Timnas Indonesia di Piala AFF, Suporter Garuda Tetap Bangga Bisa Buat Tuan Rumah...

Vietnam Beri Kekalahan Perdana Timnas Indonesia di Piala AFF, Suporter Garuda Tetap Bangga Bisa Buat Tuan Rumah...

Sejumlah suporter Garuda merespons kekalahan perdana Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2024, saat melawat ke Vietnam. Kiper Cahya Supriadi jadi sorotan laga..
Dianggap Kalah Jam Terbang dari Megawati Hangestri, Ternyata Segini Gaji yang Dikantongi Yolla Yuliana Selama di Jepang

Dianggap Kalah Jam Terbang dari Megawati Hangestri, Ternyata Segini Gaji yang Dikantongi Yolla Yuliana Selama di Jepang

Selain Megawati Hangestri di Korea Selatan, pada tahun 2024 ini beberapa pevoli asal Indonesia melanjutkan perjalan karier mereka di sejumlah klub luar negeri.
MK Diminta Saring Perkara Buntut Banyak Perselisihan Pilkada Serentak 2024

MK Diminta Saring Perkara Buntut Banyak Perselisihan Pilkada Serentak 2024

Advokat Konstitusi, Viktor Santoso Tandiasa berharap penyelesaian PHP Kada tahun 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK) berlangsung secara aman, tertib dan lancar.
Pinjol Berujung Maut, Satu Keluarga di Ciputat Ditemukan Tewas Mengenaskan, Polisi Ungkap Hal Ini....

Pinjol Berujung Maut, Satu Keluarga di Ciputat Ditemukan Tewas Mengenaskan, Polisi Ungkap Hal Ini....

Satu keluarga ditemukan tewas mengenaskan di kediamannya kawasan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pada Minggu (15/12/2024).
Sindiran Menohok Gus Miftah Setelah Tak Diakui sebagai Keturunan Ke-9 Kiai Ageng Muhammad Besari: Aku Sebel...

Sindiran Menohok Gus Miftah Setelah Tak Diakui sebagai Keturunan Ke-9 Kiai Ageng Muhammad Besari: Aku Sebel...

Penceramah Gus Miftah akhirnya angkat bicara setelah dirinya tidak diakui sebagai keturunan ke-9 dari Kiai Ageng Muhammad Besari, pendiri Ponpes Tegalsari.
Shin Tae-yong Akhirnya Bisa Tenang, Pemain Borneo FC Ini Akui Siap Gantikan Peran Marselino Ferdinan saat Timnas Indonesia Lawan Vietnam di Piala AFF 2024

Shin Tae-yong Akhirnya Bisa Tenang, Pemain Borneo FC Ini Akui Siap Gantikan Peran Marselino Ferdinan saat Timnas Indonesia Lawan Vietnam di Piala AFF 2024

Pemain Borneo FC, Rivaldo Pakpahan mengaku siap menggantikan peran Marselino Ferdinan saat Timnas Indonesia menghadapi Vietnam.
Sudah Tak Sanggup Lagi, Denny Sumargo sampai Akui Kalau Perseteruan Agus Salim dan Teh Novi itu Sebenarnya....

Sudah Tak Sanggup Lagi, Denny Sumargo sampai Akui Kalau Perseteruan Agus Salim dan Teh Novi itu Sebenarnya....

Denny Sumargo akhirnya kini akui fakta sebenarnya soal perseteruan uang donasi Agus Salim dengan Pratiwi Noviyanthi atau Teh Novi, sampai bilang begini.
Selengkapnya
Viral