"Tidak ada seorang pun dari kalian berwudhu lalu menyempurnakan Wudhunya," ungkap Ustaz Khalid Basalamah.
Ia menyatakan bahwa, Allah SWT membuka sebanyak delapan pintu surga untuk hamba-Nya mengamalkan doa ini.
Ustaz Khalid Basalamah mengungkapkan bacaan doa setelah Wudhu tersebut, yakni "Ash hadu alla ilaha illallah hu wahdahu la syarikalah, wa ashadu anna muhammadan abduhu wa rosuluh".
"Kemudian mengucapkan, Ash hadu alla ilaha illallah hu wahdahu la syarikalah, wa ashadu anna muhammadan abduhu wa rosuluh, melainkan dibuka baginya delapan pintu surga," jelasnya.
Ia menyampaikan bacaan doa ini telah diterangkan Rasulullah SAW melalui haditsnya diriwayatkan oleh At-Tirmidzi.
Ini membuktikan Wudhu tidak hanya untuk dilakukan sebelum shalat melainkan setiap waktu agar diri selalu suci.
Load more