Pada satu ceramahnya, Ustaz Khalid Basalamah mengungkapkan hukum kredit atau utang ketika memiliki uang yang cukup.
Seperti apa penjelasan Ustaz Khalid Basalamah mengenai hal tersebut? Simak informasinya berikut ini.
Ustaz Khalid Basalamah. (Ist)
Dilansir tvOnenews.com dari tayangan di kanal YouTube Khalid Basalamah Official, Ustaz Khalid Basalamah mengungkapkan agar setiap umat muslim tidak sembarangan dalam utang, sebab Islam telah mengatur urusan itu.
Sejatinya, Ustaz Khalid Basalamah menjelaskan bahwa utang hukumnya boleh, namun jangan sampai bercampur dengan riba.
Utang hanya boleh dilakukan bila dalam keadaan terdesak atau sangat membutuhkan.
"Saya akan coba jelaskan dulu bahwa utang dalam Islam itu hanya dibolehkan bagi orang yang terdesak atau sangat membutuhkan," ungkap Ustaz Khalid Basalamah pada tayangan YouTube Khalid Basalamah Official.
Load more