Dari hadits ini, dapat dipahami bahwa Rasulullah SAW memperingati hari kelahirannya bukan dengan perayaan yang meriah, tetapi dengan ibadah yang mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Ini menunjukkan bahwa mengingat hari kelahiran bisa menjadi momentum untuk bermuhasabah dan memperbanyak ibadah, bukan sekadar perayaan duniawi.
Lebih lanjut, Ustaz Adi Hidayat menyarankan jika ingin mengucapkan selamat ulang tahun, sebaiknya dilakukan dengan doa yang baik.
Hukum mengucapkan selamat ulang tahun dalam Islam menurut penjelasan Ustaz Adi Hidayat. Sumber: kolase tim tvOnenews
“Doakan saja yang baik-baik, karena itu lebih utama,” katanya.
Dengan begitu, ucapan selamat ulang tahun bisa menjadi motivasi untuk terus berbuat baik dan mensyukuri nikmat umur yang telah diberikan oleh Allah SWT.
Bagaimana dengan menghadiri pesta ulang tahun? Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa menghadiri pesta ulang tahun diperbolehkan selama tidak mengandung hal-hal yang melanggar ajaran agama.
Load more