Seperti dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube Buya Yahya, berikut penjelasan tentang pakaian bekas terkena air mani untuk shalat.
Terkadang tak disadari ada noda bekas air mani yang menempel di pakaian.
Lalu pakaian atau celana tersebut digunakan untuk shalat padahal masih terdapat noda air mani yang menempel karena belum dipakai.
Lantas apakah bekas air mani bisa membuat shalat menjadi batal?
Tentu hal ini bisa terjadi pada siapa pun sehingga perlu mengetahui bagaimana hukumnya dalam Islam.
Jangan sampai shalat menjadi tidak sah hanya karena ada bekas air mani yang tak disadari menempel di celana.
"Mohon maaf, mungkin ada seorang suami keluar air mani di sarungnya," ujar Buya Yahya.
Load more