Jakarta, tvOnenews.com-- Aktor Reza Rahadian mengakui dirinya sebagai mualaf sejak usia 19 tahun.
Seiring perjalanan hidupnya, Reza mengaku akhir-akhir ini masyarakat mudah sekali menghakimi orang lain.
Judgement atau menghakimi terkait agama (keyakinan) orang lain. Reza Rahadian pun menyayangkan hal tersebut.
"Kadang emang masyarakat kita emang mudah sekali, menghakimi atau judgement seseorang. Padahal agama itu sangat personal (bersifat privasi)," kata Reza Rahadian, dikutip dari YouTube Kasisolusi, Jumat (5/7/2024)
"Ibadah saya itu personal mau sempurna atau tidak, tergantung saya dan allah swt yang tahu," jelasnya
Sehubungan dengan Reza yang mualaf, ia pun menyampaikan kalau itu jadi keputusan pribadi.
Keputusannya, sudah mendapatkan restu dari orang tuanya.
Sebab diketahui, Reza Rahadian berasal dari keluarga Nasrani.
"Ibu saya pernah bilang sama saya, peluklah agama yang sesuai kamu yakini. Karena agama yang mamah bawa, kamu sejak lahir jtu Nasrani," ungkap Reza Rahadian
"Tapi kalau kamu ada keyakinan untuk memeluk agama yang berbeda suatu saat nanti, atas kesadaran penuh sebagai seorang dewasa silahkan," terangnya
Dalam obrolan Reza di YouTube Kasisolusi, ia mengakui semua agama mengajarkan cinta dan kasih.
Namun, agama Islam bagi Reza Rahadian, jauh lebih damai.
"Perjalanan hidup menemukan bahwa Islam adalah agama yang damai penuh cinta. Tapi memang semua agama itu mengajarkan itu," katanya
Dengan apa yang dirasakan Reza Rahadian jadi gambaran, bagaimana peran islam sesungguhnya.
Sebagaimana Nabi Muhammad saw bersabda: Sesungguhnya aku diutus untuk menyempurnakan ahlak (ummat manusia). (HR. Bukhori).
Lebih lanjut, kata Reza segala permasalahan hidup semua diterangkan islam dengan solusinya.
"Jadi Islam itu agama yang solutif buat saya sangat amat solutif," ucap Reza
"Memberikan banyak sekali solusi dalma hidup. Kalau mau ngomongin healing dan mental health issue dalam islam itu, ada semuanya," tuturnya (klw)
Waallahualam
Load more