Hal ini ia akui adalah akibat oknum yang tidak bertanggung jawab.
“Namun sekali lagi kita tidak mengeneralisir di antara wakil rakyatnya Ternyata ada yang justru melakukan perbuatan dimaksud,” ujarnya.
“Oleh karena itu saya terus terang dan juga agak sulit mengungkapkan sesungguhnya. Maka dengan itu saya mohon ya saya mohon mudah-mudahan Allah subhanahu wa taala merahmati kita semua memaafkan kita,” tutupnya.
Sekali lagi, Ustaz Adi Hidayat menegaskan tidak menghukum keistimewaan dpr-nya sebagai institusi.
"Kita tidak menghukumi secara general akan sifat-sifat ataupun juga tugas-tugas kebaikan yang ada di dalamnya," katanya.
Ustaz Adi Hidayat Minta Anggota Dewan yang Main Judi Online Diungkap: Supaya Kita Bisa Juga Berikan Sanksi Sosial yang Jelas (Sumber: ANTARA)
Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi III DPR Pangeran Khaerul Saleh menyebut sebanyak 82 anggota DPR terlibat judi online.
Hal ini merespons temuan Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) bahwa lebih dari 1.000 anggota DPR dan DPRD ketahuan bermain judi online.
Load more