News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Tertinggi, Pendapatan "Avatar: The Way of Water" Tembus Rp30,4 Triliun

Pendapatan bruto film "Avatar: The Way of Water" tercatat telah menembus 2,02 miliar dolar AS atau sekitar Rp30,4 triliun di box office global per Minggu (22/1/2023).
  • Reporter :
  • Editor :
Selasa, 24 Januari 2023 - 11:42 WIB
Film "Avatar: The Way of Water"
Sumber :
  • ANTARA

Jakarta - Pendapatan bruto film "Avatar: The Way of Water" tercatat telah menembus 2,02 miliar dolar AS atau sekitar Rp30,4 triliun di box office global per Minggu (22/1/2023) waktu setempat.

Angka itu menjadikannya sebagai film waralaba teratas lainnya dari Walt Disney. Menurut sutradara James Cameron, "Avatar 2" perlu mencapai angka 2 miliar dolar AS hanya untuk mencapai titik impas.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sekuel "Avatar" itu memulai debutnya pada akhir Desember lalu, berlatar 13 tahun setelah "Avatar" asli memperkenalkan dunia Pandora.

Setelah enam pekan bertahan di bioskop, film ini menduduki peringkat keenam sebagai film terlaris sepanjang masa. Penjualan tiket sebesar 1,4 miliar dolar AS (Rp21 triliun) disumbang dari pasar internasional di luar Amerika Serikat dan Kanada.

"Ini sukses yang tidak diragukan lagi. Setiap kali suatu film berada dalam miliaran (pendapatan dalam dolar AS), maka berada di jajaran waralaba teratas," kata analis media senior di Comscore Paul Dergarabedian, mengutip laporan Reuters, Selasa.

Disney belum mengungkapkan secara rinci anggaran film tersebut, tetapi The Hollywood Reporter melaporkan bahwa biaya produksi "Avatar 2" setidaknya mencapai 350 juta dolar AS (Rp5,2 triliun) ditambah biaya pemasaran. Studio membagi hasil penjualan tiket dengan pihak bioskop.

Para analis berpendapat penerimaan yang kuat untuk film tersebut juga akan membantu menarik orang-orang untuk mengunjungi area Pandora di Walt Disney World di Florida, AS. Selain itu, juga memicu penjualan merchandise untuk tahun-tahun mendatang.

Sementara itu, "Avatar" ketiga, yang tengah dibuat oleh Cameron, dijadwalkan untuk debut pada Desember 2024. Film keempat dan kelima dijadwalkan tayang masing-masing pada Desember 2026 dan Desember 2028.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Avatar" pertama memikat penonton dengan visual inovatif yang menceritakan kisah orang-orang Na'vi sebagai penduduk Pandora. Film yang dirilis pada 2009 ini tetap menjadi film berpenghasilan tertinggi dalam sejarah dengan penjualan tiket secara global sebesar 2,9 miliar dolar AS (Rp43,5 triliun).

Dengan demikian, Cameron menyutradarai tiga dari enam film teratas sepanjang masa lainnya, yaitu dua film "Avatar" dan film "Titanic" (1997). (ant/ito)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT