Jakarta - Bu Negara Iriana Jokowi menerima kedatangan istri Presiden Korea Selatan Kim Keon Hee di Hotel The Apurva Kempinski Bali, pada Senin (14/11/2022). Adapun kini momen Iriana Jokowi dan Kim Keon Hee ngeteh bareng, Istri Presiden Korsel curi perhatian netizen di G20 Bali.
Nama Istri Presiden Korsel mendadak viral beberapa saat di media sosial berkat parasnya yang cantik dan menawan, meski diketahui telah berusia 50 tahun.
Momen Iriana Jokowi dan Kim Keon Hee Ngeteh Bareng, Istri Presiden Korsel Curi Perhatian Netizen di G20 Bali.
Iriana Jokowi dan Kim Keon Hee.
Kedatangan Ibu Negara Korea Selatan Kim Keon Hee ke Indonesia, tepatnya Bali berhasil menyita perhatian publik maupun warganet pengguna media sosial. Setelah berhasil membuat perhatian publik tertuju padanya, usai turun dari pesawat di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali dikarenakan kecantikan paras dan tubuhnya bak artis Korea, kini wanita berusia 50 tahun tersebut lagi-lagi berhasil bikin warganet pengguna media sosial kepincut.
Pasalnya, kemarin Senin pada 14 November 2022 tertangkap momen manis kebersamaan Ibu Negara Korea Selatan Kim Keon Hee dengan Ibu Negara RI, Iriana Joko Widodo saat hadiri jamuan minum teh di Hotel The Apurva Kempinsi, Bali.
Momen kebersamaan tersebut pun berhasil membuat masyarakat Indonesia merasa senang atas hubungan baik yang terjadi di antara keduanya. Diketahui, bahwa Ibu Negara Iriana Joko Widodo yang menyambut langsung istri Presiden Korea Selatan Yoon Suk-Yeol di lobi hotel pada pukul 16.30 WITA.
Pada momen pertemuannya tersebut, wanita yang berusia 50 tahun ini pun diajak oleh Iriana Jokowi untuk melakukan sejumlah kegiatan menarik dan pastinya berkesan. Seperti salah satunya memperkenalkan keberagaman budaya yang ada di Indonesia pada istri Presiden Korea Selatan tersebut.
Ibu Iriana Jokowi juga berkesempatan memperkenalkan budaya Indonesia, berupa Gamelan Bali dan Tarian Penyambutan Panyembrama. Tidak hanya memperkenalkan kesenian Indonesia, Ibu Negara RI ini pun juga memperkenalkan Kim Keon Hee sejumlah kain tenun khas Bali.
Bikin heboh media sosial atas kecantikan dari Ibu Negara Korsel atau Istri Presiden Korsel yang bernama Kim Keon Hee saat tiba di Balik untuk menghadiri KTT G20, yang disambut hangat oleh Ibu Negara Iriana Jokowi.
Sontak saja, unggahan video yang diunggah oleh akun Instagam @lambegosiip, pada Selasa 15/11/2022). Yang memperlihatkan pesona kecantikan dari Kim Keon Hee saat tiba dari turun dari tangga pesawat hingga momen berbincangnya dengan Ibu Iriana Jokowi, langsung menyita banyak perhatian netizen.
Beberapa netizen menuding bahwa Kim Keon Hee melakukan operasi plastik untuk wajah yang berusia 50 tahun, tapi sebagian lagi membantah dengan mengatakan bahwa semua dari perawatan yang dilakukan.
"Yg bilang awet muda karna operasi sotoy amat, ga semua wanita korsel itu operasi ygy!," komen netizen.
"50 tahun?? Gila awet bener wajahnya pasti gk pernah makan sembarang trs gula pasti di kurangin," ujar netizen.
"Yg bikin perempuan korea itu pda awet muda 1. Perawatan, 2. Gaya hidup sehat 3. pakaian mereka bkin lbh trlhat muda 4. Wrna kulit mereka cantik," ungkap netizen.
"Ga kaget ga heran klu asalnya dari korsel, justru yg bikin sy heran org2 kita yg msh terheran2 dan terkaget2 klu liat yg model bgini, pdhl udh rahasia umum org sana ya seperti itu bentukannya, di kita jg bnyk kli yg seusia dia dan awet muda jg. Apalg ibu ini notabene adalah seorang ibu negara, hmmm sudah sepantasnya seperti itu." ungkap netizen.
"Tentorku kls bhs korea pas kuliah dlu jg usianya uda 60thn uda punya banyak cucu tapi tetep awet muda kyk usia 30an-40an, badannya jg ramping tinggi, masih seger, tegap trus yg tentor 1 lagi usianya 30an tapi kayak masih usia belasan tahun, wajahnya imut, badannya mungil, mirip taeyeon snsd, orang sana emank kayaknya awet muda soalnya pola hidupnya sehat," komen netizen.
"Negaranya aja terkenal dgn beauty standard nya yg menuntut utk perfect, Ibu negara ya jls gak kalah donk sm rakyatnya." ujar netizen.
Penasaran bagaimana kebersamaan Ibu Iriana Jokowi dengan Kim Keon-Hee?
Dilansir dari VIVA, berikut ini kami sajikan momen pertemuan Ibu Negara RI dengan Ibu Negara Korea Selatan berikut ini.
Kedatangan istri Presiden Korea Selatan Kim Keon Hee di Hotel Apurva Kempinski, Bali disambut hangat oleh Ibu Negara RI Iriana Jokowi pada Senin 14 November 2022 kemarin.
Senyum ramah pun diberikan oleh wanita cantik berusia 50 tahun tersebut pada Ibu Iriana Jokowi. Tibanya Kim Keon Hee di hotel langsung disambut hangat oleh Ibu Negara RI. Keduanya terlihat akrab saat tertangkap kamera tengah asyik berbincang-bincang.
Tidak hanya bertujuan untuk membina hubungan baik antara negara Korsel dan Indonesia, Iriana Jokowi juga berkesempatan mengajak Kim Keon Hee untuk memperkenalkan lebih dekat tentang keanekaragaman budaya Indonesia yang sangat unik dan kaya ini.
Momen kebersamaan keduanya pun terlihat saat Kim Keon Hee begitu antusias memerhatikan penampilan tarian Penyambutan Payembrama dan Alunan Gamelan Bali.
Kim Keon Hee terlihat begitu antusias saat diperlihatkan sejumlah kain khas Bali, kain tenun Endek Bali dan kerajinan silver khas Bali.
Terlihat dari potretnya, Kim Keon Hee begitu menikmati jamuan yang disajikan oleh Ibu Negara Indonesia ini. Dirinya begitu antusias menyaksikan beragam budaya yang ada di Indonesia.
Iriana Jokowi dan istri Presiden Korsel terlihat tengah berbincang-bincang santai sambil menikmati jamuan minum teh hangat. Tidak sekadar menikmati secangkir teh, ia juga diberikan suguhan lagu-lagu Indonesia dengan alat musik sasando dan biola. (viva/ind)
Load more