News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Aktor Jourdy Pranata jadi Festival Ambassador Jakarta Film Week 2022

Aktor Jourdy Pranata didapuk menjadi Festival Ambassador di ajang Jakarta Film Week 2022 yang akan berlangsung pada 13-16 Oktober mendatang. Dia mengaku merasa sangat terhormat karena dapat menjadi bagian dari festival bergengsi tersebut.
Sabtu, 17 September 2022 - 10:44 WIB
Tangkapan layar - Aktor Jourdy Pranata, Festival Ambassador Jakarta Film Week 2022 saat konferensi pers pada Jumat (16/9/2022)
Sumber :
  • ANTARA

Jakarta - Aktor Jourdy Pranata didapuk menjadi Festival Ambassador di ajang Jakarta Film Week 2022 yang akan berlangsung pada 13-16 Oktober mendatang. Dia mengaku merasa sangat terhormat karena dapat menjadi bagian dari festival bergengsi tersebut.

"Waktu tim Jakarta Film Week menawarkan untuk menjadi Festival Ambassador, pertama aku langsung merasa terhormat. Sebagai generasi muda untuk menjadi perwakilan festival film itu seneng banget," kata Jourdy saat konferensi pers yang diikuti secara daring pada Jumat (16/9).

Sebagai aktor, Jourdy mengatakan, dirinya memiliki semangat dan keinginan yang sama dengan Jakarta Film Week untuk terus produktif berkarya meskipun harus menghadapi tantangan karena pandemi Covid-19. Karena alasan itulah, Jourdy pun tak ragu untuk terlibat sebagai Festival Ambassador.

"Ternyata kita punya spirit yang sama. (Jakarta Film Week) muncul di tengah pandemi, saya juga selama pandemi memilih untuk tidak tinggal diam dalam artian masih terus membuat karya, melakukan pekerjaan dengan protokol kesehatan. Jadi kenapa tidak untuk bekerja sama," ujar Jourdy.

Menurut Jourdy, Jakarta Film Week akan memberikan banyak benefit baginya. Pasalnya, di ajang tersebut, dia akan bertemu banyak sineas sehingga dia bisa belajar lebih banyak tentang dunia perfilman.

Tak hanya itu, Jakarta Film Week juga menjadi tempat di mana dia bisa menonton banyak film. Tak hanya film dari dalam negeri yang tayang di bioskop, tapi juga film-film dari luar negeri dengan berbagai genre.

Jourdy sendiri memaknai film tak hanya sekadar sebagai media hiburan. Menurut dia, film merupakan media di mana dia bisa banyak belajar mulai dari budaya di berbagai belahan dunia, hingga belajar mengenai kehidupan termasuk memahami diri sendiri.

Untuk itu, sebagai Festival Ambassador Jakarta Film Week, Jourdy pun ingin mengajak semua orang khususnya generasi muda untuk menonton film melalui festival karena akan ada banyak pelajaran yang bisa diambil setelahnya.

"Apalagi ini adalah film festival, pasti film maker akan menyajikan pesan, ilmu, atau suara mereka melalui karya mereka ini. Jadi aku mau mengajak semua orang yang ada di dunia ini untuk menonton film melalui festival supaya kita bisa belajar lebih banyak lagi mengenai hidup," ajak Jourdy.

"Dari hal simpel misalnya, untuk berkomunikasi dengan orang rumah kadang ada hubungan emosional yang bikin bingung harus gimana. Tapi melalui film, bisa lihat oh dia ngobrol sama ibunya begini. Itu hal kecil yang bisa aku terapkan dari film. Jadi film memang se-impactful itu buat aku pribadi," pungkasnya. (ant/ari)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT