News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Umi Pipik Ceritakan Kondisi Mental Wardatina Mawa, Tegaskan Tak Ikut Campur Urusan Poligami

Istri almarhum Ustaz Jefri Al Buchori Umi Pipik akhirnya angkat bicara terkait kondisi mental Wardatina Mawa istri Insanul Fahmi yang belakangan menjadi sorotan
Minggu, 4 Januari 2026 - 16:39 WIB
Kolase foto Umi Pipik dan Wardatina Mawa
Sumber :
  • Tangkapan layar

tvOnenews.com — Istri almarhum Ustaz Jefri Al Buchori Umi Pipik akhirnya angkat bicara terkait kondisi mental Wardatina Mawa istri Insanul Fahmi yang belakangan menjadi sorotan publik.

Nama Wardatina Mawa ramai diperbincangkan usai sang suami diketahui menikah siri dengan Inara Rusli, mantan istri Virgoun.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Umi Pipik menjelaskan bahwa kedekatannya dengan Wardatina Mawa lebih sebatas sebagai pendakwah yang memberi penguatan spiritual, bukan terlibat dalam pengambilan keputusan pribadi, termasuk soal poligami.

“Sebagai seorang pendakwah, ketika ada jemaah yang ingin curhat, ya saya dengarkan. Tapi hanya memberikan nasihat-nasihat yang menenangkan hati sesuai Al-Qur’an. Untuk keputusan, saya tidak ingin ikut campur,” ujar Umi Pipik dalam wawancara bersama Intens Investigasi, dikutip Minggu (4/1/2025).

Inara Rusli, Wardatina Mawa, dan Umi Pipik
Inara Rusli, Wardatina Mawa, dan Umi Pipik
Sumber :
  • Kolase YouTube Intens Investigasi, Instagram/@wardatinamawa & Istimewa

Umi Pipik mengungkapkan, nasihat yang ia sampaikan lebih menitikberatkan pada penguatan diri, ketenangan batin, serta fokus pada anak dan keluarga. Ia kerap mengingatkan bahwa kehilangan satu sosok tidak berarti kehilangan segalanya.

“Saya bilang ke dia, satu orang yang menyakitimu, ada seribu orang yang siap menyayangimu. Dia masih punya orang tua, masih punya anak-anak. Satu orang yang meninggalkanmu, ada Allah yang tidak pernah meninggalkanmu,” tuturnya.

Menurut Umi Pipik, Wardatina Mawa juga terus diingatkan agar tidak takut soal rezeki dan tetap berpegang pada ibadah serta keistikamahan.

Ia menyebut, tanpa harus membuka identitas atau melakukan hal yang tidak diinginkan, Mawa justru mendapat banyak tawaran kerja sama dari berbagai jenama.

“Fokus ibadah, Allah yang akan datangkan rezeki. Alhamdulillah, banyak brand yang ngajak kerja sama tanpa dia harus membuka niqab,” kata Umi Pipik.

Suami Wardatina Mawa, Insanul Fahmi
Suami Wardatina Mawa, Insanul Fahmi
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com/ tangkapan layar YouTube dr Richard Lee, MARS/ Instagram @wardatinamawa

Terkait kondisi mental, Umi Pipik menyebut Wardatina Mawa berada dalam keadaan yang baik dan tahu apa yang terbaik bagi dirinya. Ia juga masih aktif bersama anak-anak dan lingkungan keluarga.

“Alhamdulillah, dia happy. Dia tahu apa yang terbaik buat dia. Masih bersama anak-anak, kemarin juga di rumah bersama mereka,” jelasnya.

Saat ditanya soal pandangannya mengenai poligami, Umi Pipik menegaskan bahwa poligami memang ada dalam Al-Qur’an, namun tidak bisa dipahami secara sederhana apalagi dijalankan tanpa ilmu.

“Poligami ada di Al-Qur’an dan pasti ada kebaikan di dalamnya. Tapi harus dipahami. Yang punya ilmu poligami silakan berpoligami dengan adil tanpa menyakiti. Kalau tidak punya ilmunya, jangan ikut-ikutan,” tegasnya.

Umi Pipik juga menegaskan bahwa dirinya tidak pernah membahas secara spesifik soal keputusan Insanul Fahmi untuk berpoligami dengan Wardatina Mawa. Fokusnya semata-mata pada penguatan mental dan spiritual.

“Saya tidak membahas soal poligami itu. Saya fokus ke kondisi mentalnya saja,” ucapnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Di akhir wawancara, Umi Pipik meminta publik dan media untuk tidak menggiring pernyataannya ke arah yang memicu polemik. Ia menegaskan seluruh keputusan sepenuhnya berada di tangan Wardatina Mawa.

“Jangan digoreng-goreng. Semua kembali ke Mawa, dia tahu mana yang terbaik buat dia,” pungkasnya.

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT