News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Reaksi Netizen China Usai Kekalahan dari Timnas Indonesia di GBK: Sudah Saatnya...

Begini reaksi kekecewaan netizen China usai kekalahan dari Timnas Indonesia di GBK, Kamis 5 Juni 2025: Sudah saatnya...
Jumat, 6 Juni 2025 - 13:01 WIB
Para Pemain Timnas Indonesia usai Menghadapi China di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Sumber :
  • tvOnenews.com/Taufik Hidayat

tvOnenews.com - Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Timnas Indonesia dan China yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Kamis (5/6/2025), menyisakan kekecewaan mendalam bagi para pendukung tim tamu.

Timnas Indonesia sukses menaklukkan The Dragon’s Team dengan kemenangan tipis 1-0.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Gol semata wayang dalam laga tersebut dicetak oleh Ole Romeny lewat eksekusi penalti menjelang akhir babak pertama, tepatnya di menit ke-45.

Ole Romeny jadi penentu kemenangan Timnas Indonesia atas China
Ole Romeny jadi penentu kemenangan Timnas Indonesia atas China
Sumber :
  • tvonenews.com - Taufik Hidayat

 

Kemenangan ini memastikan Indonesia menempati peringkat keempat di klasemen akhir Grup C dan berhak melaju ke babak keempat kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sementara itu, Timnas China harus mengakhiri perjuangan mereka lebih awal setelah finis di posisi terbawah klasemen dan resmi tersingkir dari kompetisi.

Kekalahan ini tak hanya mengguncang kepercayaan para fans, tapi juga memicu gelombang reaksi keras dari netizen China di platform media sosial Weibo.

Komentar-komentar pedas dan sinis membanjiri lini masa, mencerminkan rasa frustrasi publik terhadap performa tim nasional mereka yang dinilai stagnan dan jauh dari ekspektasi.

Berikut beberapa kutipan reaksi warganet China yang pasca kekalahan dari Timnas Indonesia:

Laga Timnas Indonesia vs China
Laga Timnas Indonesia vs China
Sumber :
  • tvOnenews - Taufik

 

"Sudah saatnya bubar. Setelah kompetisi tingkat provinsi Jiangsu selesai, tim pemenang akan langsung masuk ke tim nasional," ujar seorang warganet China, seperti seperti terlihat dalam tangkapan layar yang dibagikan oleh akun X @unmagnetism.

Komentar ini menunjukkan betapa rendahnya kepercayaan publik terhadap struktur tim nasional. 

Banyak yang merasa bahwa bahkan tim amatir dari tingkat provinsi bisa bermain lebih baik daripada tim nasional saat ini.

"Keluar dari sini, pembohong tua," komentar pedas warganet lain.

Komentar bernada tajam ini tampaknya ditujukan kepada pelatih Timnas China yang dianggap gagal membawa perubahan positif.

Timnas Indonesia menang 1-0 atas China
Timnas Indonesia menang 1-0 atas China
Sumber :
  • AFC

 

"Ayo bubar lebih awal dan pulang untuk menanam kentang," tulis netizen lain.

Sindiran ini menunjukkan rasa frustasi mendalam, bahkan menyarankan para pemain untuk pensiun dan beralih profesi.

"Seperti yang diharapkan," komentar netizen lain.

Ungkapan ini mencerminkan kekecewaan yang sudah membatu, menandakan bahwa hasil buruk ini bukan kejutan lagi bagi banyak penggemar.

"Bisakah kamu tetap di Indonesia untuk membangun kereta cepat dan jangan kembali," ujar netizen lain.

Para Pemain Timnas Indonesia di Laga Menghadapi China
Para Pemain Timnas Indonesia di Laga Menghadapi China
Sumber :
  • tvOnenews.com/Taufik Hidayat

 

Sarkasme tajam ini memperlihatkan bagaimana kekalahan tim nasional bahkan menjadi bahan candaan yang mengaitkan isu-isu lain di luar sepak bola.

"Rasanya masih sama seperti dulu. Ternyata semua hal di dunia ini bisa berubah, kecuali tim nasional sepak bola Tiongkok," tulis netizen lainnya.

Komentar ini menyoroti stagnasi dan minimnya perkembangan dalam dunia sepak bola Tiongkok, meski dunia di sekelilingnya terus berubah.

Namun di tengah gelombang komentar negatif, ada juga suara yang lebih bijak dan reflektif.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Pertumbuhan olahraga kompetitif membutuhkan waktu dan akumulasi, dan setiap kegagalan adalah landasan kesuksesan di masa depan. Saya berharap tim sepak bola nasional Tiongkok dapat belajar lebih banyak dari pengalaman ini dan bersiap menghadapi tantangan berikutnya," tulis seorang netizen.

Komentar ini menjadi penyeimbang di antara hujan kritik, menunjukkan bahwa sebagian masyarakat masih melihat harapan dan pentingnya proses jangka panjang dalam membangun tim yang tangguh. (gwn)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Proliga 2026, 31 Januari: Tantang Popsivo yang Tengah Terpuruk, Jadi Momentum Kebangkitan Yolla Yuliana Cs

Jadwal Proliga 2026, 31 Januari: Tantang Popsivo yang Tengah Terpuruk, Jadi Momentum Kebangkitan Yolla Yuliana Cs

Jadwal Proliga 2026 Sabtu 31 Januari yang merupakan hari ketiga seri keempat di Gresik akan menyuguhkan dua laga dari sektor putra dan putri.
Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Polres Metro Jakarta Selatan merilis hasil penyelidikan tekait kematian selebgram Lula Lahfah di apartemennya kawasan Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).
Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.

Trending

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Runner up Proliga musim lalu, Jakarta Popsivo Polwan belum bisa mengakhiri rentetan hasil buruk mereka di putaran pertama musim ini.
Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Polres Metro Jakarta Selatan memastikan bahwa tidak ada tindak pidana dalam kasus meninggalnya selebgram Lula Lahfah.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Staf Khusus Menteri Agama RI sampaikan pesan mendalam dalam Perayaan Natal dan Tahun Baru 2026 Keluarga Besar Kawanua se-Dunia Indonesia di Jakarta (29/1/2026).
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT