News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Tifo adalah Doa, Koreografi La Grande di GBK Punya Makna Besar untuk Timnas Indonesia Lawan China

Tifo megah bergambar tokoh wayang dari La Grande di GBK jadi doa visual untuk Timnas Indonesia saat kalahkan China 1-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Jumat, 6 Juni 2025 - 02:17 WIB
Tifo La Grande Indonesia
Sumber :
  • Instagram/TimnasIndonesia

tvOnenews.com - Kemenangan Timnas Indonesia atas China di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Kamis (5/6/2025), menjadi momen penting dalam perjuangan menuju Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia berhasil menundukkan Timnas China dengan skor 1-0 di Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Gol tunggal dalam laga tersebut dicetak oleh Ole Romeny melalui titik putih menjelang akhir babak pertama.

Namun, bukan hanya kemenangan yang mencuri perhatian publik.

Koreografi megah yang dibentangkan oleh kelompok suporter La Grande Indonesia juga menjadi sorotan besar.

Tifo tersebut menampilkan sosok pendekar wayang dengan penampilan gagah, mengenakan penutup kepala khas tokoh wayang orang.

Sosok tersebut dipercaya menggambarkan Raden Wijaya, pendiri Kerajaan Majapahit, yang siap menebas musuh dengan pedang di tangan kanannya.

Di belakang sang pendekar, digambarkan latar Tembok Besar China yang hancur, menyiratkan pesan simbolik atas perjuangan Indonesia melawan kekuatan besar seperti China.

Tangan kirinya memegang perisai pipih yang dihiasi lambang Garuda kuning, memperkuat identitas nasional yang dibawa dalam pertempuran tersebut.

Koreografi ini dibentangkan di tribun utara GBK saat lagu Indonesia Raya dikumandangkan.

Ribuan penonton juga mengibarkan bendera Merah Putih secara serentak, menciptakan pemandangan yang begitu menggetarkan dan memompa semangat para pemain di lapangan.

Sementara itu, di sisi tribun selatan, kelompok Ultras Garuda juga membentangkan tifo kreatif lainnya.

Tifo ini menampilkan tokoh kartun dengan ikat kepala berwarna merah putih, berdiri di balik burung Garuda yang tengah meneropong ke arah kolase peta negara tuan rumah Piala Dunia 2026: Kanada, Amerika Serikat, dan Meksiko.

Pesan dari tifo ini jelas bermakna Indonesia tengah memandang jauh ke depan untuk mewujudkan mimpi tampil di panggung tertinggi sepak bola dunia.

Pertandingan ini memang penuh tekanan, namun dominasi Indonesia atas penguasaan bola membuahkan hasil.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Keputusan wasit menghadiahkan penalti setelah pelanggaran terhadap Ricky Kambuaya menjadi titik balik, dan Ole Romeny sebagai eksekutor mampu menjalankan tugasnya dengan sempurna.

Kemenangan atas China ini juga mengakhiri kutukan panjang Timnas Indonesia.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT