tvOnenews.com - Kedekatan antara Verrell Bramasta dengan selebgram Fujianti Utami Putri atau yang lebih dikenal dengan nama Fuji, belakangan menjadi perhatian publik.
Sejak berkolaborasi membuat konten di Gedung DPR RI, keduanya sering terlihat bersama dalam berbagai kesempatan.
Kedekatan mereka semakin mengundang perhatian setelah Fuji dan Verrell kerap membagikan momen manis bersama di media sosial.
Melihat interaksi yang terjalin, tak sedikit para penggemar yang memberikan dukungan dan doa agar hubungan mereka berkembang lebih dari sekadar teman.
Di tengah kedekatan tersebut, seorang ahli spiritual bernama Ki Demang pun mencoba menerawang apakah Verrell dan Fuji memiliki kecocokan sebagai pasangan.
Load more