Dalam sebuah video yang beredar, Agus bahkan menunjukkan kemampuan melihat warna dan nominal uang sebagai bukti bahwa penglihatannya pulih, meski hanya pada mata kanan.
"Tiba-tiba saja bisa melihat. Kemarin kata dokter sudah nggak bisa melihat lagi," ujar Agus nampak yakin.
Dalam momen itu, Agus membuka kacamata dan perban yang biasa ia gunakan.
Ia menyebutkan warna pakaian orang-orang di sekitarnya dan bahkan mencoba menebak nominal uang kertas yang ada di depannya.
Meski awalnya sempat salah menyebut pecahan uang, Agus kemudian membetulkan dan menunjukkan bahwa ia memang bisa melihat lagi.
"Ini Rp 20 ribu, bukan. Ini uang Rp 50 ribu," katanya.
Agus sendiri mengaku bahwa kondisinya membuatnya sulit menjaga kestabilan mental.
Load more