tvOnenews.com - Bek Kiri, Shayne Pattynama langsung menatap tajam jurnalis Media Malaysia saat disebut sebagai pemain warisan yang dimaksud sebagai pemain asing di Timnas Indonesia.
Dalam ajang Piala Asia yang digelar beberapa bulan ke belakang, nama Shayne Pattynama menjadi salah satu pemain yang sering mendapatkan sorotan .
Hal itu terjadi setelah pemain berusia 26 tahun itu jarang mendapatkan menit bermain dari pelatih Skuad Garuda, Shin Tae-yong.
Sesuatu yang cukup masuk akal karena Pattynama dianggap telat bergabung dengan Timnas usai menemani ibunya yang diketahui sedang sakit di Belanda.
Shin Tae-yong akhirnya mempercayakan posisi bek kiri kepada Pratama Arhan, pemain kelahiran Blora tersebut akhirnya mampu tampil solid dalam tiga pertandingan.
Pada babak 16 besar, Shin Tae-yong akhirnya memberikan kesempatan bermain kepada Pattynama, sesuatu yang pastinya ia tunggu-tunggu dan akhirnya bisa ia merasakan debut di ajang Piala Asia.
Potret Bek Kiri Timnas Indonesia, Shayne Pattynama. Sumber: PSSI.
Meski gagal mencetak gol, namun Pattynama tetap dinilai sebagai pahlawan dengan pemain Timnas Indonesia lainnya karena berhasil meloloskan Timnas ke babak 16 besar.
Melansir dari YouTube GL Report, mantan Pemain Viking itu pernah mendapatkan kesempatan untuk melakukan wawancara dengan salah satu media Malaysia.
Pattynama yang mendengar pertanyaan itu sontak berikan reaksi kurang senang karena menurutnya jurnalis yang bertanya padanya masih menganggap Shayne sebagai orang asing bukan orang Indonesia.
"Apa kamu berharap untuk memiliki lebih banyak pemain warisan di Tim Nasional?" tanya sang jurnalis asal Negeri Jiran itu.
"Apa (pemain warisan) itu?" tanya Shayne kebingungan.
"Pemain warisan artinya seperti Pemain (luar) Indonesia yang bisa mempercepat proses dan masuk Tim Indonesia," jawab sang jurnalis.
Mendengar pertanyaan itu, Shayne langsung memperlihatkan reaksi kurang senang tapi bek kiri Timnas itu tetap profesional menjawab pertanyaannya.
Shayne beberapa kali menekankan kata 'tim' alih-alih mengucapkan kata pemain lokal atau pemain naturalisasi di depan media Malaysia.
"Kami hanya ingin menjadi lebih kuat tentunya, tapi tim sudah sangat bagus sekarang dan jika kita banyak berlatih dan memainkan permainan seperti ini maka kita akan pergi lebih tinggi," ungkap Shayne Pattynama tegas.
"Kami baru saja melakukan pekerjaan dengan baik sekarang dan kita harus mengembangkannya, kita hanya bisa melangkah selangkah demi selangkah," sambung Shayne sambil memandang sang Jurnalis Malaysia.
Dalam beberapa video yang beredar, Shayne juga pernah bicara serius soal sebutan pemain naturalisasi yang dianggap berbeda dengan pemain lokal. Padahal keduanya sama-sama membela Timnas Indonesia.
"Saya ingin mengatakan sesuatu tentang ini, "Pemain Lokal" dan "Pemain Naturalisasi". Saya merasa kita terlalu sering dibedakan pemain antar pemain, lokal dan naturalisasi, kenapa tidak dianggap satu saja," ungkap Shayne pada YouTube Indosat Ooredoo saat berbincang dengan Coach Justin.
Dikenal sebagai sosok Pemain Naturalisasi paling melokal dan tulus bermain di Timnas Indonesia, perkataan jujur Shayne Pattynama ini sekaligus menggambarkan kecintaannya terhadap negara asal ayahnya. (asl)
Load more