tvOnenews.com - Artikel berjudul 'Status Facebook Pegi Setiawan Sebelum Peristiwa Pembunuhan Vina Cirebon Jadi Sorotan, Ternyata Dia Sempat Lakukan...' hingga 'Pengacara Putri Maya Rumanti Mau Membantu Keluarga Vina Ternyata Punya Alasan Tak Terduga: Suami Saya Meninggalnya Tragis' merupakan dua artikel terpopuler di tvOnenews.com pada 28 Mei 2024.
Berikut rangkuman dua artikel terpopuler di tvOnenews.com tersebut:
Status Facebook Pegi Setiawan sebelum kasus pembunuhan Vina Cirebon
Baru-baru ini, unggahan media sosial Facebook pelaku pembunuhan Vina Cirebon, Pegi Setiawan menjadi sorotan publik.
Melihat riwayat status Facebook Pegi Setiawan alias Perong, banyak warganet yang curiga kalau ia bukanlah pelaku pembunuhan Vina Cirebon yang sebenarnya.
Sebelumnya, Pegi Setiawan berhasil diamankan polisi setelah 8 tahun menjadi DPO atas kasus pembunuhan Vina dan Eky.
Pegi merupakan salah satu DPO yang masuk dalam daftar buronan polisi bersama dua orang lainnya, yaitu Dani dan Andi.
Penangkapan Pegi oleh pihak kepolisian setelah delapan tahun lamanya dikarenakan si pelaku sering merubah identitas dan bepindah-pindah tempat antara Cirebon dan Bandung.
Meski demikian, banyak publik yang menaruh curiga bahwa Pegi Setiawan yang ditangkap polisi bukanlah pelaku yang sebenarnya.
Bukan tanpa alasan, sebab banyak perbedaan antara Pegi Setiawan asli dengan ciri-ciri yang pernah dimuat oleh kepolisian sebelumnya.
Warganet menganggap bahwa sosok Pegi Setiawan yang kini telah tertangkap hanya dijadikan sebagai tumbal bagi pelaku sebelumnya.
Terlebih, pihak kepolisian tiba-tiba menghilangkan dua DPO lainnya setelah penangkapan Pegi.
Tak hanya itu, baru-baru ini netizen juga menyoroti status Facebook Pegi Setiawan sebelum peristiwa pembunuhan Vina dan Eky.
Pada tanggal 12 Agustus 2016, Pegi Setiawan mengunggah status yang menunjukkan dirinya telah merantau ke Bandung.
Peristiwa pembunuhan Vina dan Eky terjadi pada 27 Agustus 2016, yang berarti status tersebut dibuat 15 hari sebelum kejadian tersebut.
Penemuan status tersebut membuat netizen semakin bertanya-tanya apakah Pegi Setiawan yang ditangkap polisi merupakan sosok pelaku pembunuhan Vina Cirebon yang sebenarnya.
Baca berita selengkapnya di: Status Facebook Pegi Setiawan Sebelum Peristiwa Pembunuhan Vina Cirebon Jadi Sorotan, Ternyata Dia Sempat Lakukan...
Alasan tak terduga Pengacara Putri Maya Rumanti bantu keluarga Vina Cirebon
Viralnya kasus pembunuhan Vina Cirebon membuat kuasa hukum keluarga korban juga turut menjadi sorotan publik.
Putri Maya Rumanti, sosok yang selalu tegas dalam membela keluarga Vina Cirebon.
Di balik kegigihannya dalam membela keluarga Vina, ternyata Putri Maya Rumanti memiliki alasan tak terduga.
Hal itu berkaitan dengan suaminya yang meninggalnya juga tragis karena dibunuh orang.
Putri mengaku termotivasi membantu keluarga Vina karena dirinya juga pernah menjadi keluarga korban, sehingga tahu rasanya bagaimana pihak keluarga dalam mencari keadilan.
Lima tahun lalu, Putri Maya Rumanti kehilangan suamianya yang bernama Reki Nelson, seorang politisi di wilayah Lampung usai menjadi korban pembunuhan dan perampokan.
Melalui sebuah tayangan YouTube, Putri Maya Rumanti menceritakan kisah tragis yang pernah dialaminya pada tahun 2018 lalu.
Baca berita selengkapnya di: Pengacara Putri Maya Rumanti Mau Membantu Keluarga Vina Ternyata Punya Alasan Tak Terduga: Suami Saya Meninggalnya Tragis
(han/kmr/gwn)
Load more