tvOnenews.com - Habib Bahar bin Smith dikenal sebagai pendakwah yang lantang membela agama Islam. Pada satu kesempatan dirinya memberikan pendapat jujur soal Ustaz Adi Hidayat.
Seperti yang diketahui, Habib Bahar bin Smith memiliki kedekatan dengan pimpinan Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab.
Dalam setiap aksinya kerap menjadi perhatian publik, seperti ceramahnya yang dapat membakar semangat para jamaahnya.
Banyak dari netizen yang bertanya tentang banyak hal kepada Habib Bahar bin Smith saat dirinya mengadakan siaran langsung melalui akun Instagramnya.
Ustaz Adi Hidayat merupakan seorang pendakwah yang menguasai ilmu tentang Al-Qur’an, Hadits, Fikih, Tarikh, Lughah juga masih banyak lagi.
Bahkan pendakwah asal Pandeglang ini sempat menyelesaikan studinya Kulliya Dakwah Islamiyyah di Tripoli, Libya.
Kedua pemuka agama ini memiliki cara berdakwah yang sungguh berbeda. Lantas, Habib Bahar bin Smith dimintai pendapatnya mengenai sosok Ustaz Adi Hidayat.
Habib Bahar bin Smith. (Ist)
Pada kesempatan tersebut, Habib Bahar mengatakan kalau Ustaz Adi Hidayat merupakan sosok yang alim dan juga luar biasa tingkat keilmuannya.
"Ustaz Adi Hidayat, Masya Allah orang alim, orang berilmu, seorang ahli Quran Masya Allah, orang berilmu," ungkap Habib Bahar bin Smith dalam siaran langsung di akun media sosial Instagramnya.
Bukan cuma itu, Habib Bahar bin Smith juga memuji cara Ustaz Adi Hidayat berdakwah yang menurutnya dapat mudah dimengerti oleh orang-orang awam.
Terlebih lagi, ceramah Ustaz Adi Hidayat yang mudah dijangkau oleh semua lapisan masyarakat secara online.
"Orang berilmu, penjelasannya beliau gampang dimengerti, gampang dicerna, apalagi oleh orang-orang awam, Masyaallah," jelas Habib Bahar bin Smith.
Belakangan ini, sosok Habib Bahar bin Smith kembali dibicarakan lantaran memiliki kedekatan dengan seorang mantan preman legendaris, yaitu Hercules.
Habib Bahar bahkan menceritakan bahwa ia sering sekali berkomunikasi dan bertemu satu sama lain, serta saling menjaga silaturahmi.
Banyak orang yang mengaku heran dengan kedekatan mereka berdua, karena Hercules dikenal sebagai sosok yang garang dan ditakuti oleh banyak orang. (akg/kmr)
Load more