LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
David Foster Sukses Ajak Nostalgia Penonton di Konser HITMAN Asia Tour 2023
Sumber :
  • Color Asia Live

David Foster Sukses Ajak Penonton Nostalgia di Konser HITMAN Asia Tour 2023

Konser bertajuk HITMAN Asia Tour 2023 yang berhasil mengajak para penonton terhanyut dalam nostalgia lagu-lagu hits milik pencipta dan produser lagu kawakan David Foster.

Minggu, 13 Agustus 2023 - 12:23 WIB

Bogor, tvOnenews.com - Promotor Color Asia Live kembali sukses membawa musisi kenamaan internasional, kali ini dalam konser bertajuk HITMAN Asia Tour 2023 yang berhasil mengajak para penonton terhanyut dalam nostalgia lagu-lagu hits milik pencipta dan produser lagu kawakan David Foster.

Konser yang berlangsung di Sentul International Convention Center (SICC) Bogor, pada Sabtu (12/8/2023) tadi malam dipadati oleh ribuan penggemar dari berbagai daerah.

Acara yang dimulai pada pukul 20.00 WIB tersebut dibuka dengan montage yang memuat cuplikan video klip musik-musik hits yang dibawakan oleh penyanyi-penyanyi papan atas seperti Michael Jackson, Whitney Houston, Chaka Khan, Celine Dion, hingga band rock Chicago.

Dilanjutkan dengan membawakan theme song dari drama tahun 1985 St. Elmo’s Fire. David pun tidak sendiri, dirinya ditemani oleh saxophonist Kenny G yang hadir dalam sebuah video.

Baca Juga :

Penyanyi Loren Allred membawakan hits Never Enough, soundtrack dari film The Greatest Showman. Dok: Anisa Sri Isnaini / Color Asia Live

Setelah menyapa para penonton, David pun memanggil penyanyi pertama. Loren Allred pun hadir di atas panggung dan menyanyikan salah satu soundtrack dari film The Greatest Showman, Never Enough dan juga Happy Days.

Ribuan penonton yang malam itu memadati SICC pun ikut terhanyut dan bernyanyi bersama.

Salah satu momen yang paling ditunggu penonton adalah kehadiran Peabo Bryson yang menyanyikan lagu A Whole New World dari film popular Disney, Aladdin. Loren dan Peabo pun membawakan lagu dengan sangat powerful.

Secara bergantian line up penyanyi naik ke atas panggung termasuk Dira Sugandi yang membawakan Power of Love, lagu yang dipopulerkan oleh Celine Dion.

Di sela-sela penampilan, David Foster banyak berinteraksi dengan penonton. Tidak lupa juga melempar candaan-candaan lucu yang disambut gelak tawa penonton.

Putri Ariani, yang sempat viral karena penampilannya yang luar biasa di America’s Got Talent pun ikut memeriahkan acara.

Putri yang menggantikan Katharine McPhee, istri David yang mendadak harus pulang karena urusan keluarga, membawakan lagu Sorry Seems to Be the Hardest Word yang sempat dipopulerkan oleh boyband Blue.

Ditemani oleh Peabo di lagu selanjutnya, Putri membawakan lagu Beauty and The Beast dari film Beauty and The Beast.

Penampilan selanjutnya dari Raisa yang membawakan lagu Unbreak My Heart dan Bahasa Kalbu, lagu yang sempat dipopulerkan oleh Titi DJ.

David bahkan tidak henti memuji penampilan dan suara Raisa.

“Suara yang luar biasa. Saya berharap memiliki suara sebagus anda,” ucap David sembari melemparkan candaan.

Penampilan selanjutnya dari Michael Bolton pun membuat suasana SICC kembali haru biru.

Michael Bolton membawakan lagu When A Man Loves A Woman dan Said I Loved You But I Lied, Georgia On My Mind, dan How Am I Supposed To Live. 

Terakhir dari Michael Bolton, Raisa kembali naik ke atas panggung untuk berduet menyanyikan lagu The Prayer, lagu yang dipopulerkan oleh Celine Dion dan Andrea Bocelli.

Penampilan terakhir dari Dira Sugandi dan juga Loren Allred yang membawakan soundtrack dari film The Bodyguard yang paling hits dan menjadi salah satu lagu paling abadi, I Will Always Love You dan I Have Nothing yang dinyanyikan oleh Whitney Houston.

Konser pun ditutup dengan penampilan dengan lagu dari album instrumental milik David Foster. (awy)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Terang-terangan Maia Estianty Akui Mulan Jameela itu Cantik, tapi Menurutnya Istri Ahmad Dhani itu...

Terang-terangan Maia Estianty Akui Mulan Jameela itu Cantik, tapi Menurutnya Istri Ahmad Dhani itu...

Maia Estianty pernah terang-terangan membahas sosok Mulan Jameela, istri Ahmad Dhani. Selain itu, Maia juga mengungkapkan sifat asli Mulan yang mengejutkan.
Bahrain dan China Kesal Arab Saudi Sebut Laga Lawan Timnas Indonesia Lebih Penting, hingga Alasan Mees Hilgers Pilih Skuad Garuda Ketimbang Belanda

Bahrain dan China Kesal Arab Saudi Sebut Laga Lawan Timnas Indonesia Lebih Penting, hingga Alasan Mees Hilgers Pilih Skuad Garuda Ketimbang Belanda

Dua berita populer seputar bola, Bahrain dan China dibuat kesal bukan main Arab Saudi, hingga alasan Mees Hilgers lebih pilih skuad Garuda ketimbang Belanda.
Pelatih Bahrain Pandang Sebelah Mata Timnas Indonesia Jelang Laga di Round 3, Sebut Skuad Garuda itu Hanya...

Pelatih Bahrain Pandang Sebelah Mata Timnas Indonesia Jelang Laga di Round 3, Sebut Skuad Garuda itu Hanya...

Pelatih Bahrain, Dragan Talajic, memandang sebelah mata Timnas Indonesia menjelang pertemuan mereka di round 3, katanya...
Terpopuler: Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Terlihat Warga, Media China Sinis Lihat Timnas Indonesia di Round 3

Terpopuler: Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Terlihat Warga, Media China Sinis Lihat Timnas Indonesia di Round 3

Tersangka pembunuhan gadis penjual gorengan, hingga media China yang sinis lihat Timnas Indonesia di round 3 menjadi topik terpopuler, simak selengkapnya!
Nikita Mirzani Sangat Yakin Bisa Jebloskan Vadel Badjideh ke Penjara, Ini Alasannya, Pelajaran Buat Semua Orangtua!

Nikita Mirzani Sangat Yakin Bisa Jebloskan Vadel Badjideh ke Penjara, Ini Alasannya, Pelajaran Buat Semua Orangtua!

Artis Nikita Mirzani mengaku sangat yakin dapat menjebloskan Vadel Badjideh (19) ke dalam penjara terkait kasus dugaan persetubuhan dan aborsi terhadap Lolly...
Renungan Harian Tentang Kasih dalam Keluarga dan Doa Pagi Kristen Memohon Penyertaan Tuhan

Renungan Harian Tentang Kasih dalam Keluarga dan Doa Pagi Kristen Memohon Penyertaan Tuhan

Mulailah hari dengan doa pagi, renungan Kristen tentang kasih dan pertemuan yang berarti, serta memohon penyertaan Tuhan Yesus sepanjang aktivitas harian.
Trending
Mengejutkan, Fakta Terbaru soal Rekam Jejak IS Diduga Pembunuh Gadis Penjual Gorengan

Mengejutkan, Fakta Terbaru soal Rekam Jejak IS Diduga Pembunuh Gadis Penjual Gorengan

Polres Padang Pariaman akhirnya menetapkan seorang pria berinisial IS sebagai tersangka utama dalam kasus pembunuhan tragis Nia seorang gadis penjual gorengan
Meski Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Taat Beragama, Ragnar Oratmangoen Tak Malu Tunjukkan Islamnya saat Istri...

Meski Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Taat Beragama, Ragnar Oratmangoen Tak Malu Tunjukkan Islamnya saat Istri...

Winger naturalisasi Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen terus menujukkan dirinya taat agama Islam kepada sang istri di laga kualifikasi Piala Dunia 2026 ini.
Terungkap, Kronologi Dua Bocah Dianiaya Ibu Tiri di Cilincing, Ditemukan dengan Kondisi Mengenaskan

Terungkap, Kronologi Dua Bocah Dianiaya Ibu Tiri di Cilincing, Ditemukan dengan Kondisi Mengenaskan

Polisi mengungkap kondisi dua bocah perempuan yang dianiaya oleh ibu tirinya di Kalibaru Barat, Cilincing, Jakarta Utara.
Media Belanda Bocorkan 3 Sosok Penjegal Rafael Struick di ADO Den Haag yang Bikin Striker Timnas Indonesia Itu Minggat ke Brisbane Roar 

Media Belanda Bocorkan 3 Sosok Penjegal Rafael Struick di ADO Den Haag yang Bikin Striker Timnas Indonesia Itu Minggat ke Brisbane Roar 

Media Belanda mengungkapkan tiga sosok penjegal Rafael Struick di ADO Den Haag yang membuat striker Timnas Indonesia itu pindah ke klub Liga Australia, Brisbane Roar.
Tata Kelola Kelapa Sawit Disorot, Ketahanan Pangan Indonesia Jadi Perhatian Serius

Tata Kelola Kelapa Sawit Disorot, Ketahanan Pangan Indonesia Jadi Perhatian Serius

Industri kelapa sawit berkontribusi besar dalam segala aspek di Indonesia, baik untuk industri energi, hingga pangan. Kelapa sawit pun mendapat perhatian untuk ketahanan pangan tanah air.
Jadwal Sholat Jakarta dan Sekitarnya Hari ini, Rabu 18 September 2024

Jadwal Sholat Jakarta dan Sekitarnya Hari ini, Rabu 18 September 2024

Jadwal sholat hari ini, Rabu, 18 September 2024 khusus DKI Jakarta dan sekitarnya agar umat Muslim yang sibuk bekerja dan menetap di Ibu Kota menjaga ibadahnya.
Soal Pengadaan Tanah, AHY Tegaskan Kementerian ATR/BPN Utamakan Keadilan Bagi Masyarakat

Soal Pengadaan Tanah, AHY Tegaskan Kementerian ATR/BPN Utamakan Keadilan Bagi Masyarakat

Menteri ATR/BPN, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menegaskan bahwa pihaknya bakal mengutamakan keadilan terkait pengadaan tanah bagi masyarakat.
Selengkapnya