LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Hubungi Agen Gue
Sumber :
  • Disney

Serial 'Hubungi Agen Gue!' Tayang Eksklusif di Disney+ Hotstar Mulai 29 Juli 2023

Salah satu serial yang paling ditunggu di Disney+ Hotstar, “Hubungi Agen Gue!” akan segera tayang mulai Sabtu, 29 Juli 2023

Rabu, 26 Juli 2023 - 19:28 WIB

Jakarta, tvOnnews.com - Salah satu serial yang paling ditunggu di Disney+ Hotstar, “Hubungi Agen Gue!” akan segera tayang mulai Sabtu, 29 Juli 2023. 

Untuk merayakan perilisan drama komedi yang diadaptasi dari serial populer Prancis “Dix Pour Cent” ini, para pemeran dan filmmakers menghadiri acara premiere spesial yang diselenggarakan di Plaza Senayan XXI, Jakarta pada Rabu, 26 Juli 2023. 

Acara premiere "Hubungi Agen Gue!" dihadiri oleh Mira Lesmana dan Riri Riza sebagai showrunners dari serial produksi Miles Films dan SK Global Entertainment tersebut bergabung bersama Hannah Al Rashid, Yoga Pratama, Sheryl Sheinafia, Dea Panendra, Luna Maya, Soleh Solihun, Tara Basro, dan Adipati Dolken.

“Hari ini menjadi momen luar biasa bagi Miles Films karena akhirnya kami dapat membagikan karya spesial kami ‘Hubungi Agen Gue!’, bersama teman-teman yang hadir di sini."

Baca Juga :

"Sebagai serial perdana persembahan Miles Films, 'Hubungi Agen Gue!' memberikan kami berbagai pengalaman tak terlupakan, mulai dari kesempatan untuk berkolaborasi dengan rekan-rekan kami di Disney+ Hotstar serta SK Global Entertainment, menggarap sebuah kisah ikonik yang begitu dicintai, namun dengan sentuhan baru yang begitu dekat, bahkan terasa personal bagi kami, hingga bekerja sama dengan para talenta-talenta luar biasa dari industri perfilman."

"Kami harap, para penonton dapat menikmati karya spesial ini sebagaimana kami menikmati setiap tahap dari proses pembuatannya,” ungkap Mira Lesmana selaku showrunner dari serial “Hubungi Agen Gue!”.

Setelah sukses dengan versi remake dari beberapa negara termasuk U.K, India, Korea Selatan, dan lainnya, “Hubungi Agen Gue!” akan turut menghadirkan cerita-cerita menarik tentang pahit manisnya kehidupan di balik layar kaca. 

“Hubungi Agen Gue!” mengajak para penonton untuk mengikuti kehidupan empat orang agen talent yang hidupnya dipenuhi dengan tuntutan pekerjaan, drama, hingga kejutan tak terduga. 

Disutradarai oleh Teddy Soeriaatmadja dengan Prima Rusdi, Tumpal Tampubolon, Titien Wattimena sebagai penulis bersama Mira Lesmana dan Riri Riza, adaptasi Indonesia dari serial ini akan tetap dikemas dalam konsep drama komedi seperti serial asalnya, namun dengan topik serta peristiwa yang lebih dekat dengan para penonton Indonesia.

Riri Riza, sebagai showrunner yang menggarap serial ini bersama Mira Lesmana, menjelaskan, “Industri perfilman merupakan dunia dengan segudang cerita. Selain ragam kisah yang tertuang dalam bentuk karya yang dapat disaksikan oleh para penikmatnya, sebenarnya, ada banyak cerita menarik yang datang dari balik layar. 

Rasanya begitu menyenangkan saat kami mendapat kesempatan untuk berbagi sisi lain dari dunia yang kami cintai ini dengan para penonton. Berangkat dari sebuah inti cerita yang telah dikenal dan dicintai oleh para penonton, serial ini kami garap dengan cerita, peristiwa, serta konflik yang telah kami adaptasi spesial untuk para penonton di Indonesia.”

“Hubungi Agen Gue!” menampilkan sederet pemain papan atas sebagai agen-agen ASA+ (Agensi Surya Adhiwangsa), agensi talent selebriti pertama di Indonesia; Lydia Kandou sebagai Lydia, Donny Damara sebagai Ricky, Hannah Al Rashid sebagai Amel, dan Yoga Pratama sebagai Yudhis. 

Selain itu, deretan aktor dan aktris lainnya juga akan bergabung sebagai asisten para agen serta tim ASA+, yaitu Sheryl Sheinafia sebagai Kamila, Chicco Kurniawan sebagai Puput, dan Agni Pratistha sebagai Nia, serta Dea Panendra sebagai Salma, resepsionis ASA+. 

“Hubungi Agen Gue!” juga akan dimeriahkan oleh kehadiran bintang tamu spesial di setiap episodenya seperti Luna Maya, Adhisty Zara, Kevin Ardilova, Tara Basro, Adipati Dolken, Pandji Pragiwaksono, Soleh Solihun, dan Bio One yang akan berperan sebagai diri mereka sendiri, serta kejutan lainnya yang akan datang!

“Hubungi Agen Gue!'' akan menambah deretan konten spesial di Disney+ Hotstar bersama serial-serial pilihan lainnya seperti “Jurnal Risa”, “Teluh Darah”, “Mendua”, “Keluarga Cemara The Series”, “Yang Hilang Dalam Cinta”, “Wedding Agreement The Series”, “Virgin The Series”, dan “Susah Sinyal The Series”. Para pelanggan juga dapat menyaksikan serial-serial yang akan datang seperti “Tira” hingga “Wedding Agreement The Series 2” eksklusif di Disney+ Hotstar.

Saksikan “Hubungi Agen Gue!” mulai Sabtu, 29 Juli 2023 dengan episode terbaru yang akan tayang setiap hari Sabtu.
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Sudah Dijodohkan dengan Boy William, Betrand Peto Bereaksi: Jangan...

Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Sudah Dijodohkan dengan Boy William, Betrand Peto Bereaksi: Jangan...

Betrand Peto ungkap perasaannya soal kedekatan sang ibunda Sarwendah dan Boy William yang belakangan ini jadi perbincangan. Ia mengaku bahwa sebenarnya....
Respons Penundaan Kenaikan PPN 12 Persen, Ketum Kadin Anindya Bakrie: Kita Akan Bahas Ini di Rapimnas

Respons Penundaan Kenaikan PPN 12 Persen, Ketum Kadin Anindya Bakrie: Kita Akan Bahas Ini di Rapimnas

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), Anindya Bakrie buka suara soal penundaan kenaikan tarif pajak pertambahan nilai (PPN) sebesar 12 persen.
Shin Tae-yong Pastikan Hubungan dengan Pemain Baik-baik Saja, Hanya Saja Timnas Indonesia Perlu Benahi Ini

Shin Tae-yong Pastikan Hubungan dengan Pemain Baik-baik Saja, Hanya Saja Timnas Indonesia Perlu Benahi Ini

Kekalahan atas Jepang yang menjadi sorotan ternyata mampu dibenahi oleh Shin Tae-yong ketika memimpin Timnas Indonesia.
Cegah Kecurangan Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta 2024, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Kerahkan Partai Koalisi

Cegah Kecurangan Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta 2024, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Kerahkan Partai Koalisi

Kabar menyudutkan kubu pasangan Pilkada Jakarta 2024 yakni Ridwan Kamil - Suswono (RIDO) mencuat pada sejumlah paltform media sosial.
Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Trending
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Selasa (5/11/2024) tak terasa sudah empat hari jemaah Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Madinah. Masih betah rasanya berlama-lama tinggal di kotanya -
Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari menunggu jamaah datang ke masjid diselingi dengan sholawatan setelah adzan hingga sebelum iqamah, memangnya boleh? Buya Yahya berikan penjelasannya
Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara kenaikan pangkat terhadap 26 Perwira Tinggi (Pati) Polri. Acara ini digelar di Gedung Rupatama Mabes Polri pada Jumat (29/11/2024).
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Selengkapnya
Viral