tvOnenews.com - Setiap suku di dunia memiliki tradisi yang unik sesuai dengan nilai dan filosofi yang terkandung di wilayah tersebut.
Beberapa tradisi yang dimiliki oleh berbagai suku, terkadang dinilai ekstrim. Salah satu yang memiliki tradisi ekstrim yaitu suku Himba, Afrika.
Suku Himba, Afrika atau yang biasa dikenal dengan suku Merah, memiliki tradisi unik mulai dari menawarkan seks kepada tamu hingga masyarakat yang tidak pernah mandi.
Beberapa suku di Afrika, seperti Suku Himba masih menghormati dan hidup sesuai dengan tradisi nenek moyang mereka dari turun temurun.
Suku Himba masih dianggap sebagai sekumpulan manusia primitif yang hidup di Namibia Utara, sebuah negara di Afrika bagian selatan.
Selain itu, suku ini diketahui mengadaptasi kehidupan semi nomaden terutama pada abad ke-19 kala Namibia terus menerus dilanda sebuah wabah yang menyerang sapi.
Mengenal tradisi Suku Himba di Namibia. (source:IstockPhoto)
Di mana mengakibatkan sebagian ternak pun mati hingga terjadilah krisis pangan, suku ini pun pindah ke selatan dan menjelajahi berbagai daerah untuk bertahan hidup.
Load more